Suara.com - Semua orang tentunya tidak ingin tampil buruk atau tidak memenuhi standar penilaian bekerja di kantor, apalagi jika selama ini Anda telah menghabiskan cukup banyak waktu di kantor menyelesaikan pekerjaan yang ada.
Namun demikian tanpa disadari Anda bisa jadi performa Anda dikantor saat ini sudah semakin menurun. Coba cermati dengan jelas 4 tanda berikut ini dan perhatikan apakah Anda termasuk dari tanda yang disebutkan sebagai pegawai yang tidak bekerja dengan baik.
1.Tanggung jawab yang diberikan berkurang
Jika saat ini Anda merasa tidak diberikan tugas atau tanggung jawab oleh atasan Anda, bisa jadi ini adalah tanda bahwa pekerjaan yang Anda selesaikan tidak terlalu baik pada akhirnya atasan Anda menilai Anda tidak cukup mampu untuk menyelesaikan pekerjaan yang ada. Agar terhindar dari hal ini cobalah lakukan semua tugas serta tanggung jawab yang dibebankan sebaik mungkin sesuai dengan tengat waktu yang ditentukan. Buktikan kepada manajemen bahwa Anda merupakan aset yang berguna untuk perusahaan.
2.Kerap memberikan alasan
Salah satu tanda Anda tidak mengerjakan tugas yang dibebankan dengan baik adalah kebiasaan Anda yang terlalu sering memberikan alasan, apakah itu belum siapnya pekerjaan yang dibebankan hingga penundaan pekerjaan tersebut. Jika Anda merasa kesulitan untuk menyelesaikan pekerjaan yang dibebankan, coba diskusikan dengan atasan atau anggota tim lainnya. Pastikan mereka mengikuti perkembangan yang ada dan lakukan secara rutin konsultasi atau pertemuan dengan pihak terkait agar Anda bisa melancarkan startegi yang ampuh untuk menyelesaikan semua tugas yang ada.
3.Terlalu sering menggunakan smartphone
Kebiasaan yang satu ini bukan hanya merugikan waktu terbaik ditempat kerja namun juga bisa memberikan dampak yang buruk terhadap performa Anda ditempat kerja. Upayakan untuk mengurangi pemakaian smartphone ditempat kerja, dan manfaatkan laptop atau desktop untuk menyelesaikan pekerjaan. Gunakan smartphone sedikit mungkin dan fokuslah kepada pekerjaan yang harus diselesaikan.
4.Tidak bisa memenuhi deadline
Deadline atau tengat waktu merupakan timeline yang biasaya ditentukan dan dibuat oleh atasan. Jika Anda terlalu sering melewati tengat waktu pekerjaan tentunya hal ini bisa merugikan performa Anda di tempat kerja. Upayakan untuk selalu menyelesaikan tengat waktu dan selesaikan dengan baik semua pekerjaan yang diberikan.
Published by Cermati.com |