Penata Rambut Ini Bikin Salon Khusus Penyandang Disabilitas

Selasa, 06 Juni 2017 | 13:24 WIB
Penata Rambut Ini Bikin Salon Khusus Penyandang Disabilitas
Ilustrasi salon penyandang disabilitas (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memotong rambut anak-anak, terutama penyandang disabilitas, mungkin bisa menjadi pengalaman menantang bagi banyak penata rambut. Tidak begitu dengan penata rambut Cat Miller Rongitsch.

Penata rambut asal Minnesota, Amerika Serikat, itupun mencoba membuka salon yang mudah diakses oleh anak-anak dengan perbedaan kognitif dan fisik di St. Paul.

"Sebagai seorang profesional di bidang kecantikan, dengan anak perempuan disabilitas, saya tahu bahwa ada beberapa aspek yang dimiliki salon yang bisa membuat hambatan bagi beberapa individu untuk mendapatkan pengalaman yang positif," ungkap dia.

Mulai dari apakah bangunan salon tersebut mudah diakses? Apakah ada musik yang terlalu keras di dalamnya? Bau kimia bagaimana yang harus dihindari? Bagaimana reaksi staf terhadap perbedaan? Dengan semua ini, potongan rambut yang buruk bisa hilang dari daftar masalah.

Pertemuannya dengan Maddy, anak tiri dari pernikahannya, membuatnya sadar terhadap masalah aksesibilitas. Anak perempuan berusia 9 tahun itu lumpuh, dan harus menggunakan kirsi roda karena spina bifida yang dideritanya sejak lahir. Sementara Betty (3), anak perempuan keduanya memiliki cacat kognitif.

Di salon terakhir tempat Rongitsch bekerja, pintu depannya tidak dapat diakses oleh Maddi, sehingga dia harus menggunakan pintu masuk samping.

Selama bertahun-tahun, para penata rambut juga sering melakukan kunjungan ke rumah-rumah untuk melakukan potong rambut bagi anak-anak penderita autisme yang mengalami kesulitan dalam lingkungan salon.

"Ada begitu banyak kecemasan dan ketakutan keluarga untuk pergi ke salon. Ini masalah besar, jadi membuatku ingin ikut membantu meringankan sebagian masalah itu. Seharusnya ada tempat untuk mereka," kata dia kepada Huffington Post.

Salon Rongitsch akan memiliki pintu masuk yang mudah diakses dan lorong yang lebar, suasana yang tenang dengan pengering rambut tanpa suara, dan lantai bertekstur untuk orang-orang dengan gangguan penglihatan.

Salon ini juga akan menyediakan selimut pemberat  dan mainan fidget untuk penyandang autis. Dia berharap bisa menciptakan "ruang aman" bagi semua penyandang disabilitas untuk mendapatkan layanan yang layak.

Saat ini, Rongitsch tengah mengumpulkan uang dan mengaku ada banyak tanggapan positif dari banyak keluarga yang tidak sabar untuk mengunjungi salon tersebut.

"Ada begitu banyak orang yang mengatakan pada saya 'Terima kasih' dan mereka sangat senang akhirnya akan ada tempat untuk keluarga mereka. Ada banyak kegembiraan dan dukungan," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI