"Para pemilik bisnis dan outlet dapat menampilkan logo yang untuk menunjukkan komitmen mereka terhadap protokol. Selanjutnya, HKQAA akan melakukan inspeksi secara mendadak, untuk memeriksa apakah mereka yang telah terdaftar sudah melalukan protokol kesehatan sebagaimana mestinya," papar Pang.
Ketua HKQAA Ir C S Ho menyampaikan, pembuatan standarisasi protokol kesehatan itu mengacu pada pedoman Pusat Perlindungan Kesehatan dari Departemen Makanan dan Kebersihan Lingkungan Hong Kong.
"Kami bertujuan untuk memperluas implementasi dari praktik protokol kesehatan dan anti epidemi di seluruh sektor yang terkait pada pariwisata. Serta mendukung usaha para pebisnis untuk bersama-sama berjuang melawan pandemi ini secara profesional," tuturnya.
Menurut Ho, dengan upaya itu akan sangat membantu untuk memulihkan kepercayaan publik pada perjalanan di luar rumah selama masa pandemi.