Viral Pedagang Agar-Agar Beli Nasi Padang Rp5 Ribu, Sukses Bikin Mewek Warganet

Jum'at, 30 Juli 2021 | 11:50 WIB
Viral Pedagang Agar-Agar Beli Nasi Padang Rp5 Ribu, Sukses Bikin Mewek Warganet
Ilustrasi nasi padang. (Pixabay/bunsvaries)

Suara.com - Sebuah video yang membuat haru banyak warganet tengah viral di sosial media. Video ini dibagikan melalui akun TikTok @elsameliaa.

Dalam video itu tampak seorang pria paruh baya yang datang ke sebuah rumah makan Padang sederhana. Pria itu adalah pedagang agar-agar keliling yang hendak membeli makan.

Ia tampak sederhana dengan kaus kerah dan sandal jepit. Pria itu rupanya ingin membeli nasi Padang seharga Rp5.000.

Wajah pria itu tampak ramah dan beberapa kali tersenyum kepada penjual nasi Padang. Video ini pun direkam diam-diam oleh penjual nasi Padang ini agar ia tak tersinggung.

Bapak paruh baya beli nasi Padang Rp5.000 (TikTok @elsameliaa)
Bapak paruh baya beli nasi Padang Rp5.000 (TikTok @elsameliaa)

"Nggak tega banget lihat wajah bapaknya. Di masa pandemi begini kerasa banget kalau jualan sepi. Apalagi ini cuma jual agar-agar," tulis pengunggah video ini.

Penjual nasi Padang ini lantas memberikan tambahan nasi cukup banyak agar pria itu lebih kenyang. Selain itu ia juga tak menerima uang pria tersebut dan memberi nasi Padang itu secara gratis.

Pria penjual agar-agar itu lantas berterima kasih dan tersenyum hangat atas kebaikan yang ia terima. Bahkan, pria itu juga tersenyum dan pamit ke pembeli lainnya.

Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam respon memenuhi unggahan ini.

"Pak, di balik senyum tulusmu, Tuhan akan ganti dengan rezeki yang berlimpah. Sehat terus ya pak," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Terjang Panas Matahari, Sipir Rutan Solo Telusuri Perkampungan Berbagi Sembako

Warganet lain ikut berkomentar. "Nyentuh bener ya kalai ngelihat orang begini. Rasanya pengen ngasih rezeki kalau udah sukses," ujar warganet ini.

"Astaga nggak tega lihat ekspresinya beliau, kayak sungkan gimana gitu. Ya Tuhan lapangkan rezeki untuk beliau dan keluarganya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hanya dalam 1 hari setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 13 juta kali di TikTok.

Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI