Punya Gedung dengan Arsitektur Unik, Toko Furnitur Ini Tonjolkan Konsep Hemat Energi

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Kamis, 09 September 2021 | 07:10 WIB
Punya Gedung dengan Arsitektur Unik, Toko Furnitur Ini Tonjolkan Konsep Hemat Energi
Punya Gedung dengan Arsitektur Unik, Toko Furnitur Ini Tonjolkan Konsep Hemat Energi. (Dok: Istimewa)

Suara.com - Ada sebuah gedung unik saat mengunjungi Jalan Kemang Selatan Raya No.2A, Jakarta Selatan. Showroom dari KANA Furniture ini punya desain cerdas untuk mereduksi penggunaan energi. Dengan begitu jadi lebih hemat energi

“Terutama yang kami lakukan adalah memikirkan bagaimana cahaya matahari masuk ke seluruh showroom. Cahaya dibuka dari arah kanan, kiri, dan juga arah atas yang mulanya tangga, namun kini terbuka,” ungkap Andra Matin.

Keunikan lain dari bangunan gedung showroom KANA adalah tampilan fasad yang terlihat berbeda jika dilihat dari dua arah, yakni tampak unsur warna kayu dari arah barat, dan warna putih dari arah timur.

Clarissa Rusli, Chief of Design KANA menambahkan bahwa arsitektur bangunan KANA sengaja didesain untuk menonjolkan keunikan desain modern dengan sentuhan alam.

Punya Gedung dengan Arsitektur Unik, Toko Furnitur Ini Tonjolkan Konsep Hemat Energi. (Dok: Istimewa)
Punya Gedung dengan Arsitektur Unik, Toko Furnitur Ini Tonjolkan Konsep Hemat Energi. (Dok: Istimewa)

Selain dari sisi arsitektur bangunan, pada interiornya Clarisa menjelaskan bahwa ia menghadirkan beragam koleksi terbaik yang ditata secara cantik dengan nuansa transisional dan modern kontemporer yang kental.

Salah satu koleksi premium yang tidak bisa dilewatkan di dalamnya adalah Koleksi KANA X Hidajat hasil kolaborasi bersama Hidajat Endramukti, desainer interior kondang Indonesia.

“Kami ingin pengunjung nggak merasa seperti ada di toko furniture, melainkan seperti berada di ruangan rumah dengan gaya desain interior yang unik,” imbuh Clarissa.

Untuk memperluas jangkauan pasar khususnya untuk wilayah Jakarta, dalam Grand Opening ini, Clarisa mengatakna bahwa pihaknya secara aktif melakukan banyak kampanye dan promosi melalui media sosial dengan menggandeng beberapa artis dan influencer.

"Kami selalu hadir memberikan promosi, aktifitas, dan pelayanan yang baru setiap bulannya. Di masa pandemi sekarang ini, kami semakin meningkatkan pelayanan dan aktivitas pada platform online, seperti di media sosial dan marketplace yang bisa dijangkau secara mudah oleh pelanggan," kata Clarissa.

Baca Juga: Selama Pandemi, Permintaan Perabotan dan Furnitur di Jakarta Justru Meningkat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI