5 Trik Menyimpan Bahan Makanan Agar Tak Terbuang dan Tak Cepat Busuk, Simak Ya!

Jum'at, 24 September 2021 | 21:44 WIB
5 Trik Menyimpan Bahan Makanan Agar Tak Terbuang dan Tak Cepat Busuk, Simak Ya!
Ilustrasi trik menyimpan bahan makanan. (Unsplash.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Padahal langsung mencuci bahan makanan setelah dari pasar hanya akan membuat bahan makanan jadi lebih lembab, yang hasilnya menyebabkan pertumbuhan jamur dan bakteri.

Jadi sebaiknya, cucilah bahan makanan sesaat sebelum digunakan agar tetap segar.

3. Simpan sayuran menggunakan kertas

Anda boleh memindahkan sayuran ke wadah plastik atau kaca sesampainya di rumah. Tapi ada baiknya menambahkan kertas di bagian atas dan bawah wadah.

Langkah ini dilakukan agar kertas bisa menyerap kelembaban yang berlebihan. Kelembaban berlebihan biasanya menyebabkan selada membusuk sebelum digunakan.

4. Simpan kue bersama roti

Kebanyakan orang akan tergoda untuk menyimpan kue buatan sendiri di toples, tapi itu sering membuat kekenyalan kue jadi berkurang bahkan kering. Sehingga disarankan menyimpan kue bersamaan dengan roti.

Caranya dalam kantong plastik zip top, kue disimpan bersama dengan setengah potong roti. Melalui cara ini kue akan menyerap kelembaban roti dan akan tetap kenyal.

5. Jangan simpan susu di pintu kulkas

Baca Juga: Dari Sayuran Sampai Daging, Ketahui Masa Penyimpanan Makanan Agar Tetap Segar

Sadar atau tidak kulkas memiliki zona dingin yang berbeda, yaitu zona belakang tengah dan zona depan. Nah, agar susu sapi tetap segar lebih lama hindarilah meletakkannya di pintu lemari es.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI