Suara.com - Penjual makanan yang mirip artis kerap kali viral di sosial media. Dagangan mereka kerap laris karena banyak orang yang penasaran dengan penjual yang mirip artis.
Salah satu penjual mirip artis pun baru-baru ini viral di sosial media. Kali ini sosok penjual bakso tusuk mirip anak Ahmad Dhani dan Maia Estianty membuat warganet heboh.
Hal tersebut dibagikan melalui akun TikTok @lilypurnami_makeup. Saat itu, wanita yang tengah mengunjungi kliennya ini hendak membeli bakso tusuk.
Tanpa diduga, ternyata penjual yang melayani pesanannya memiliki paras yang mirip dengan Al Ghazali, putra sulung Maia Estianty dan Ahmad Dhani. Tentunya hal ini cukup membuat wanita yang berprofesi sebagai perias ini terkejut.
Penjual bakso tusuk yang masih muda itu tampak tinggi dengan alis yang tebal. Rambut gondrongnya juga diikat ke belakang agar lebih rapi.

Pria tinggi tersebut menggunakan kaus hitam dan celemek merah. Sekilas tampilan penjual bakso tusuk itu memang mirip dengan Al Ghazali.
Wanita ini pun bertanya pada penjual bakso tusuk itu. "Kak, anaknya Ahmad Dhani ya?" tanyanya singkat.
Dengan polosnya, penjual bakso tusuk itu langsung menunjuk seorang pria paruh baya dan mengatakan bahwa itu adalah ayahnya.
Menurut wanita ini, bakso tusuk yang dijual di sana pun enak. Wanita ini lantas mengajak orang yang tinggal di sekitar Jalan Raya Parakan Jati, Bogor, untuk mampir ke bakso tusuk tersebut.
Baca Juga: 8 Potret Terkini Pemeran Ronaldowati, Jago Main Game hingga Disebut Mirip Artis Korea
Video ini kemudian sukses menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.