“Dengan ini, kami menyediakan model bagi murid untuk mendirikan usaha kecil mereka. Jadi inisiatif S3BCC sangat penting untuk mendukung program amal kami, juga sekaligus menyediakan platform untuk mempromosikan kewirausahaan sosial,” ungkap Edward.
Selain itu, Vanessa Jaya menambahkan, melalui kompetisi ini diharapkan bisa menjadi platform bisnis yang dimaanfaatkan oleh pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum.
“Dengan begitu, ini bisa dimanfaatkan untuk menumbuhkan kreativitas juga semangat kewirausahaan sosial, sekaligus menjadi solusi dalam mendukung pemerintah serta mengatasi permasalahan sosial dan ekonomi akibat pandemi Covid-19,” pungkas Vanessa.