Sesuai dengan namanya, ‘Pidakan’ yang artinya injakan, wisatawan dapat menggunakan batu-batu ini untuk refleksi kesehatan dengan cara menginjak-injak dan berjalan di atas batu yang tersebar. Tempat berkumpul bersama keluarga sambil menikmati rindangnya pohon kelapa dan tiupan angin sepoi-sepoi, menjadi penghilang kepenatan.
9. Pantai Srau
Pantai Srau memiliki keindahan yang masih tersembunyi. Indahnya pantai pasir putih dan pohon kelapa yang melambai-lambai, menjadi daya tarik Pantai Srau. Suasana pantai yang hening dan tidak terlalu banyak pengunjung ini menjadikan Pantai Srau cocok sebagai tempat untuk healing. Area camping, studio alam di Pantai Srau adalah surganya para pemburu foto.
10. Pantai Watu Kurung
Putrinya samudra, pasir putih dan indahnya bebatuan karang menjadi julukan bagi Pantai Nirwana atau Pantai Watu Karung. Ombaknya yang besar, membuat para surfer dunia tertantang untuk menaklukan ombak di pantai Pacitan ini.
Nah, itulah deretan pantai Pacitan yang luar biasa indah dan memiliki keunikan masing-masing! Yuk, agendakan berwisata ke pantai Pacitan bersama keluarga dan orang tercinta Anda.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi