Aksi Bapak-bapak Coba Mengecat Rambut Ini Bikin Ngakak, Muka Malah Ikut Berubah Hitam

Kamis, 03 Maret 2022 | 16:24 WIB
Aksi Bapak-bapak Coba Mengecat Rambut Ini Bikin Ngakak, Muka Malah Ikut Berubah Hitam
Ilustrasi Mengecat Rambut (Pexels/cottonbro)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak perlu repot ke salon, mengecat rambut juga bisa dilakukan sendiri di rumah. Aneka produk untuk mengecat rambut juga bisa ditemukan dengan mudah di pasaran.

Salah satu conton adalah aksi bapak-bapak satu ini. Ia memutuskan untuk mencoba mengecat rambut sekaligus alis dan kumisnya.

Video bapak-bapak yang mencoba mengecat rambut sendiri tersebut diunggah oleh akun @babyuys di media sosial TikTok dan viral.

Pada unggahannya, pemilik akun @babyuys tersebut menjelaskan bahwa sang ayah mencoba cat rambut versi sampo.

"Papa ceritanya nyobain cat rambut versi sampo," tulis akun @babyuys tersebut dalam video

"Tapi pengen nyemirin alis sama kumisnya juga," tambahnya.

Viral Aksi Bapak-bapak Mengecat Rambut (tiktok.com/babyuys)
Viral Aksi Bapak-bapak Mengecat Rambut (tiktok.com/babyuys)

Tak hanya menggunakan cat rambut di kepala, terlihat jika bapak ini juga mengoleskan cat rambut di area kumis.

Meski begitu, bapak ini tidak sadar jika cat rambut yang digunakannya membuat wajah ikut berubah hitam.

"Pas udah kelar nggak sadar kalau sampai muka-muka."

Baca Juga: Viral Wadah Berkat di Hajatan ala Sultan, Penampakannya Bikin Melongo

"Nggak bisa ilang pas udah dikeramasin," lanjut @babyuys.

Setelah keramas, terlihat jika bapak ini masih mencoba untuk menghilangkan bekas cat rambut di wajah dengan bantuan istri.

Melihat momen kocak tersebut, tidak sedikit warganet yang ikut terhibur dan membagikan pengalaman mereka.

Viral Aksi Bapak-bapak Mengecat Rambut (tiktok.com/babyuys)
Viral Aksi Bapak-bapak Mengecat Rambut (tiktok.com/babyuys)

"Hahaha lucu banget sih ini, sehat terus bapak," tulis salah satu komentar pada video yang sudah ditonton hingga 4,3 juta kali tersebut.

"Please pak jangan yang aneh-aneh nanti jadi panda."

"Terlalu excited bapaknya, gemas."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI