Mau Renovasi Rumah? Pastikan 7 Hal Penting Ini Tidak Terlewatkan!

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 04 Maret 2022 | 14:36 WIB
Mau Renovasi Rumah? Pastikan 7 Hal Penting Ini Tidak Terlewatkan!
Ilustrasi renovasi rumah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Anda tentunya bisa menggunakan jasa arsitek dan desain interior yang digunakan pada saat awal membangun rumah. Begitu juga dengan kontraktor yang akan mengurusi proses pembangunan, tenaga kerja, pembelian material, dan urusan teknis renovasi lainnya.

Vendornya pun bisa menggunakan kontraktor yang digunakan pada saat awal membangun rumah atau mencari pihak lain. Pastinya, selalu cek seberapa bonafide dan berkualitas jasa-jasa renovasi rumah ini.

5. Pahami dan Ikuti Aturan

Sebelum memulai renovasi, pastikan untuk tidak melewati langkah yang satu ini. Memahami dan mengikuti aturan. Mulai dari izin mendirikan bangunan (IMB). Renovasi berskala kecil atau sedang biasanya tidak memerlukan IMB. Namun, renovasi besar yang mengubah bangunan atau menambah bagian pada bangunan akan memerlukan IMB.

Beberapa perumahan, terutama klaster juga memiliki beberapa aturan tentang keseragaman rumah. Konsultasikan juga dengan pengembang tentang apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap bangunan rumah saat renovasi.

Pasal-pasal ini biasanya tertera di kontrak atau perjanjian jual-beli dengan pengembang. Beberapa perumahan juga mewajibkan pemilik rumah yang melakukan renovasi untuk mengurus surat keamanan, memberikan identitas pekerja, dan aturan-aturan lainnya.

Meskipun bukan merupakan aturan tertulis, Anda juga perlu mengabarkan tetangga di sebelah rumah bahwa akan dilakukan renovasi agar mereka tidak merasa terganggu dengan suara dan debu yang dihasilkan.

6. Pekerjakan Kontraktor yang Rapi dan Berkualitas

Dengan mempekerjakan kontraktor yang bertanggungjawab, Anda bisa sedikit bernapas lega dan tidak perlu terlalu khawatir. Kontraktor yang jujur dan bertanggungjawab tidak akan menyelewengkan biaya renovasi, mengurangi kualitas material, atau melakukan pekerjaan yang serampangan.

Baca Juga: 7 Trik Menata Bagian Dalam Kulkas Agar Rapi dan Tak Berbau

Penting juga bagi Anda, pemilik rumah untuk menjaga hubungan baik dengan orang-orang yang dipekerjakan untuk merenovasi rumah. Komunikasi dan rasa saling percaya juga penting untuk ada, terutama dalam pekerjaan renovasi yang setidaknya berlangsung selama beberapa bulan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI