5 Manfaat Makan Hummus, Pengganti Mayones Versi Vegan

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Senin, 19 September 2022 | 08:00 WIB
5 Manfaat Makan Hummus, Pengganti Mayones Versi Vegan
Ilustrasi hummus. (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernahkan Anda mengonsumsi hummus? Hummus adalah hidangan populer asal Timur Tengah yang dibuat dengan bahan-bahan sehat.

Hummus terbuat dari chickpea (kacang arab), tahini (biji wijen), bawang putih, dan jus lemon. Karenanya, hummus sering dikonsumsi sebagai pengganti mayones bagi mereka yang menjalani diet vegan atau vegetarian.

Hummus mengandung protein yang dibutuhkan untuk membangun otot dan memperkuat kekebalan tubuh. Selain itu, juga mengandung vitamin B, folat, zat besi, potasium, dan thiamin, yang semuanya penting untuk kesehatan yang optimal.

Berikut beberapa manfaat mengonsumsi hummus yang perlu Anda tahu, dirangkum dari Pinkvilla.

1. Membantu menurunkan berat badan

Hummus biasanya dibuat dengan mentega biji wijen, yang juga dikenal sebagai tahini. Mentega biji wijen dikemas dengan lemak tak jenuh tunggal yang membantu mengurangi lemak perut dan meningkatkan penurunan berat badan.

Ilustrasi hummus. (Elements Envato)
Ilustrasi hummus. (Elements Envato)

2. Bagus untuk penderita anemia

Anemia adalah kondisi kesehatan yang ditandai dengan kurangnya sel darah merah yang sehat di dalam tubuh. Ini dapat menyebabkan kelelahan ekstrem, kulit pucat, sakit kepala, pusing, peradangan, kuku lemah, dan banyak lagi masalah lainnya. Oleh karena itu, penting untuk makan makanan yang kaya zat besi secara teratur.

Hummus secara tradisional dibuat dengan tahini dan chickpea, keduanya merupakan sumber zat besi yang sangat baik.

Baca Juga: Cara Membuat Salad Buah Cuma 4 Langkah, Pakai Topping Yoghurt sampai Cornflakes

3. Memiliki sifat antioksidan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI