Suara.com - Saat ini Indah Permatasari tengah menikmati perannya sebagai seorang ibu. Dari awal melahirkan, pasangan Arie Kriting dan Indah Permatasari sepakat merahasiakan nama, wajah, hingga jenis kelamin anaknya. Bukan tanpa alasan, hal itu semata-mata demi keamanan anak pertama mereka.
Dari sejak kehamilan hingga melahirkan, paras cantik Indah Permatasari memang kerap kali menjadi sorotan publik.
Salah satunya ketika ia mengunggah potret terbarunya dengan si kecil yang sedang digendong. Hal itu ia bagikan melalui unggahan pada akun Instagram pribadinya.
Potret itu menunjukkan paras cantik Indah Permatasari dari sisi samping yang tengah duduk di atas kasur. Ia juga menampakkan kepala anaknya yang sedang ia gendong.
Gaya rambut yang digerai berantakan itu pun tak mengurangi kecantikan dari seorang Indah Permatasari. Gaya busana yang ia kenakan juga seperti baju rumahan.
Pada unggahan potret ini ia juga menuliskan caption yang berhasil menyentuh hati.
"Menjadi seorang Ibu memang tidak mudah, namun menjadi Anak pun juga tidak mudah. Mereka punya strugle-nya masing masing, beradaptasi dengan semua hal. Tapi dari menjadi anak aku tau, ingin menjadi Ibu seperti apa. Semoga kelak kita bisa berteman ya Nak sampai kapan pun, dan semoga aku bisa menjadi Ibu yang kamu inginkan," tulis Indah Permatasari di Instagram.
Unggahan itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Tak sedikit juga warganet yang terharu membaca caption bikinan Indah Permatasari itu.
"Caption-nya sangat menyentuh, bangga banget sama kamu," komentar seorang warganet.
Baca Juga: 5 Outfit Pantai ala Aura Kasih, Bukti Seksi Tak Harus Pakai Bikini
"Mau mbrebes mili baca captionnya, semoga bisa menjadi teman yang baik untuk anak-anak ya," ujar warganet lain.