Saat tanda wanita keibuan itu muncul, Anda akan lebih suka menghabiskan waktu di dalam toko perlengkapan bayi dibandingkan toko baju kesayangan Anda.
Selain itu, Anda mungkin akan lebih banyak menghabiskan uang untuk ponakan-ponakan kecil Anda dibandingkan diri Anda sendiri. Sebab, melihat senyum mereka saja sudah membuat Anda sangat bahagia.
4. Sabar dan tidak mudah marah
Kunci utama menjadi seorang ibu adalah memiliki stok sabar yang melimpah. Maka, saat Anda melihat anak kecil menumpahkan sesuatu di baju putih Anda, alih-alih berteriak atau menunjukkan muka kesal, Anda akan memilih untuk tetap tersenyum dan memberinya beberapa nasihat secara lembut.

5. Pendengar yang baik
Anak kecil sangat senang menceritakan apa pun yang mereka lihat atau rasakan. Tidak jarang, ini bahkan tentang sesuatu yang tidak masuk akal maka tidak sedikit orang dewasa yang malas mendengarnya.
Oleh karena itu, saat Anda sangat antusias bahkan senang menanggapi cerita mereka, ini tandanya Anda siap menjadi ibu.
6. Selalu antusias saat melihat anak kecil
Sama seperti saat Anda menyukai sesuatu, ketika Anda siap menjadi ibu, Anda akan merasa antusias ketika melihat Anda kecil. Anda mungkin hanya melihat anak kecil bermain gelembung di jalan. Namun itu bisa membuat mood Anda baik seharian.
Itulah beberapa tanda wanita keibuan yang sering kali tidak disadari. Bagaimana menurut Anda? Apakah momen kedekatan Erina Gudono dan Cipung kemarin juga bisa menggambarkan tanda-tanda di atas?