Suara.com - Kasus kematian Wayan Mirna Salihin terus menjadi sorotan setelah Netflix merilis film dokumenter "Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso".
Film tersebut mengulas kembali kasus kopi sianida yang menewaskan Mirna Salihin. Namun, publik menemukan banyak kejanggalan usai film tersebut tayang.
Publik terus mengulik momen-momen saat Jessica Wongso diadili karena disebut-sebut sebagai dalang atas kematian Mirna.
Meski dirasa masih banyak kejanggalan dan kekurangan bukti, tetapi hakim meyakini bahwa Jessica Wongso merupakan pelaku pembunuhan Mirna Salihin.
Salah satu yang membuat hakim yakin bahwa Jessica pelakunya, yakni mengenai keberadaan sedotan es kopi Vietnam yang diminum Mirna kala itu.
Saat pesanan es kopi Vietnam Mirna datang, pelayan meletakkan sedotan itu di meja kemudian meninggalkannya. Kondisi kopi belum diaduk dan sedotan belum dimasukkan ke cangkir saat itu.
Namun, sedotan itu tiba-tiba sudah berada di dalam gelas saat pelayan datang untuk mengantarkan pesanan berikutnya di meja itu.
Hakim yakin Jessica yang memasukkan sedotan itu karena Mirna dan Hani belum tiba di Olivier. Terlebih, Jessica berada di dekat kopi tersebut.
Sedotan yang digunakan Mirna untuk meminum kopi itu rupa-rupanya hilang padahal bisa menjadi alat bukti.
Baca Juga: Siapa Penembak John Kei? Sosok Polisi Diduga Maki Pengacara hingga Goda Jessica Wongso
Ternyata, sedotan itu terbuang salah satu pegawai kafe bernama Marwan Amir atau Iwan. Kala itu, hakim sempat menanyakan keberadaan sedotan tersebut.