Datang ke Nikahan BCL, Bubah Alfian Nangis Rias Adik Ashraf Sinclair: Keingat Banget

Kamis, 07 Desember 2023 | 15:39 WIB
Datang ke Nikahan BCL, Bubah Alfian Nangis Rias Adik Ashraf Sinclair: Keingat Banget
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Suara.com - Menjadi salah satu tamu di pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana, Bubah Alfian mengaku diliputi rasa haru.

Pasalnya, Bubah sendiri yang merupakan sahabat BCL mengaku dibuat tersentuh dengan kehadiran keluarga mendiang Ashraf Sinclair. Dia bahkan mengaku menangis saat merias wajah cantik adik Ashraf, Aishah Sinclair.

"Terharu banget, bahkan saat makeup-in adiknya Kak Ashraf, terus kayak [bilang] Aishah your face similiar with Kak Ashraf, terus saya nangis, kak Aishah juga nangis," ujar Bubah dalam perbincangan di Rumpi No Secret.

"Bukan sedih sih aku inget Kak Ashraf kayak cepet banget, tiga tahun berlalu," imbuhnya.

Make Up Artist Bubah Alfian. (Dok. Aeris)
Make Up Artist Bubah Alfian. (Dok. Aeris)

Bubah sendiri merupakan seorang MUA yang namanya tenar di kalangan artis. Dia menjadi salah satu orang dekat BCL yang juga mengenal baik sosok Ashraf Sinclair.

Menurut Bubah, Ashraf dan dirinya sempat berencana syuting bareng namun suami BCL dipanggil Tuhan lebih dahulu.

"Kak Unge sempat juga kayak sedih banget lah ya sedih selalu, saya sekarang lihat senyumnya kembali, keluarga ini senyumnya kembali," ungkap Bubah.

"Keluarganya Kak Ashraf juga, mereka support banget sayang bangat sama Kak Unge, pas ijab kabul Aishah itu kayak yang hore gitu tapi sambil nangis terharu gitu," tandasnya.

BCL dan Tiko telah melangsungkan pernikakan di Hotel dan Resor Amankila Bali pada Minggu (2/12/2023). BCL akhirnya memutuskan menikah lagi usai kurang lebih 3 tahun menjalani hidup sendiri.

Baca Juga: Kisah Aming yang Tiba-tiba Disuruh Mengosongkan Acara di Tanggal Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI