Warga Bruno II secara umum masih memerlukan akses air bersih meski menurut Subino, situasi itu dapat diatasi. Sampai saat ini warga sekitar tidak ada yang memiliki sumur bor.
"Ada PAMDes juga tapi berbayar termasuk air lewat tangki. Minimal ketersediaan air ada. Tidak yang kering sampai membuat warga sangat kekurangan air itu tidak, kalau musim kemarau kan sudah ada dropping air," ujar Subino.
Kontributor : Trias Rohmadoni