Profil Seungkwan Seventeen, Idol Kpop Fans Red Spark Foto Bareng Megawati

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 25 Februari 2024 | 06:12 WIB
Profil Seungkwan Seventeen, Idol Kpop Fans Red Spark Foto Bareng Megawati
Seungkwan Seventeen dan Megawati Hangestri (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bagi Carats (sebutan bagi penggemar Seventeen) tentu saja kedatangan Seungkwan bukanlah hal yang mengejutkan. Pasalnya, pria humoris ini memang sudah pernah meninggalkan komentar di unggahan Instagram Mega.

Salah satu komentar tersebut terlihat pada unggahan mega di hari Senin (25/12/23) lalu. Dalam postingan tersebut, Seungkwan menyemangati pemain Voli asal Indonesia itu “Fighting (semangat ya)”.

Mega pun membalas komentar Seungkwan dengan terima kasih “thank you ”.

Seungkwan memang sudah lama dikenal menjadi penggemar setia Red Spark. Ia bahkan mendapat julukan Boo-Winning Fairy dari para pemain karena setiap pria itu datang melihat pertandingan Red Spark, klub itu berhasil membawa juara.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI