Adu Gaya Short Pants Manggung Gilga Sahid vs Hiking Jhony Saputra: Pria-pria yang Disebut Dekat dengan Happy Asmara

Kamis, 14 Maret 2024 | 14:34 WIB
Adu Gaya Short Pants Manggung Gilga Sahid vs Hiking Jhony Saputra: Pria-pria yang Disebut Dekat dengan Happy Asmara
Gilga Sahid dan Jhony Saputra [Instagram]

Suara.com - Setelah putus dengan Denny Caknan, banyak lelaki yang digosipkan dekat dengan Happy Asmara. Salah satunya, baru-baru ini penyanyi kelahiran Kediri itu diisukan berpacaran dengan Gilga Sahid.

Namun sebelum Gilga Sahid, perempuan bernama lengkap Heppy Rismanda Hendranata itu lebih dulu dekat dengan Anak Haji Isam yakni Jhony Saputra. Tak ayal sosok dua lelaki yang dikabarkan dekat dengan Happy Asmara ini kerap dibandingkan netizen.

Tidak hanya dibandingkan dari sisi paras hingga harta kekayaan, gaya berpakaian Gilga Sahid vs Jhony Saputra juga ikut disorot. Apalagi keduanya kerap tampil menggunakan busana kasual.

Nah, berikut ini adu gaya short pants Gilga Sahid vs Jhony Saputra dirangkum suara.com, Kamis (14/3/2024).

Short pants style saat manggung ala Gilga Sahid

Sama seperti Happy Asmara yang populer di bidang musik, Gilga Sahid juga bukan sosok sembarang. Ini karena Giga merupakan sosok pencipta lagu Nemen yang dipopulerkan Happy Happy Asmara.

Ini sebabnya tidak aneh, jika lelaki berusia 26 tahun kerap berlaga di atas panggung. Sehingga dalam berbagai unggahannya di media sosial pribadi memperlihatkan dirinya asik bernyanyi.

Namun alih-alih memakan baju formal yang memukau saat bernyanyi, Gilga terpantau sering menggunakan celana pendek alias short pants dan hanya bermodalkan kaus lengan pendek.

Dalam salah satu unggahan pada 24 Juli 2023, Gilga tampak percaya diri dan eye catching menjadikan jaket baseball sebagai fashion statement saat bernyanyi. Outfitnya yang menggunakan short pants hitam dipadukan kaus putih lengan pendek sebagai inner.

Baca Juga: Gilga Sahid dan Happy Asmara Beneran Pacaran atau Setingan? Orang Dekat Bongkar Faktanya

Gilga juga melapisi kausnya dengan jaket baseball perpaduan merah dan krem hingga menjadikannya sebagai outer. Ia juga terlihat santai mengenakan sneakers putih menutupi mata kaki, yang membuatnya kekinian dalam balutan gaya kasual.

Short pants style saat hiking ala Jhony Saputra

Sebagai salah satu pewaris harga kekayaan Haji Isam, Jhony Saputra kerap berani mengeksplor sebagai sudut keindahan Indonesia, bahkan ia juga kedapatan kerap liburan ke luar negeri.

Salah satu potretnya memperlihatkan, Jhony hobi menggeluti olahraga outdoor, termasuk saat ia asik menekuni jalur hiking Labuan Bajo, yang memperlihatkan keindahan Pulau Komodo hingga Pulau Padar dari kejauhan.

Dalam potret ini, Jhony tampak hanya mengenakan kaus lengan pendek berwarna oranye. Ia juga mengenakan short pants training hitam di atas lutut yang membuatnya nyaman saat beraktivitas.

Namun alih-alih menggunakan sepatu hiking dengan desain khusus, Jhony pilih mengenakan sneaker hitam dengan detail rumit dan kompleks yang menutupi seluruh mata kakinya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI