Sandra Dewi dan Harvey Moeis Beri THR ke ART Setara Gaji Satu Tahun, Gimana Nasibnya Sekarang?

Ruth Meliana Suara.Com
Sabtu, 06 April 2024 | 22:51 WIB
Sandra Dewi dan Harvey Moeis Beri THR ke ART Setara Gaji Satu Tahun, Gimana Nasibnya Sekarang?
Sandra Dewi dan Harvey Moeis. [Instagram/sandradewi88]

Suara.com - Kasus korupsi yang menimpa suami Sandra Dewi, Harvey Moeis disinyalir akan berdampak ke sosok asisten rumah tangga atau ART mereka.

Bagaimana tidak, kasus korupsi muncul ini bertepatan dengan momen ART Sandra Dewi seharusnya menerima tunjangan hari raya atau THR miliknya.

Belum lagi, bergulir wacana bahwa Harvey Moeis akan dimiskinkan lantaran ia juga ditetapkan sebagai tersangka Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Publik langsung teringat waktu Sandra Dewi curhat ART yang ia pekerjakan mengundurkan diri lantaran jumlah THR yang melimpah ruah.

Lantas, bagaimana nasib ART Sandra Dewi dan Harvey Moeis di momen Lebaran tahun ini?

Harvey Moeis pernah bikin ART resign gegara THR

Sandra Dewi dan suami, Harvey Moeis. (Instagram/sandradewi88)
Sandra Dewi dan suami, Harvey Moeis. (Instagram/sandradewi88)

Sosok rekan selebriti Sandra Dewi, yakni Fitri Tropica pernah membuat Sandra mengaku bahwa sang suami sempat membuat ART resign atau mengundurkan diri.

Usut punya usut, ART Sandra diberikan THR dalam jumlah fantastis dan langsung mengundurkan diri.

"Sandra Dewi doang yang ditinggal ART gara-gara ngasih THR kebanyakan," beber aktris yang berjuluk Fitrop tersebut via konten Youtube, dikutip Sabtu (6/4/2024).

Baca Juga: Riwayat Pendidikan Mentereng Riri Khasmita, Berani Gugat Balik Nirina Zubir Soal Sertifikat Tanah

Sandra turut menimpali celetukan Fitrop dengan menjelaskan bahwa itu semua adalah ulah Harvey Moeis.

"Jadi dia (Harvey Moeis) ngasih THR kebanyakan akhir tahun lalu," timpal Sandra Dewi

Memang, Sandra dan Harvey kerap memberikan gaji, fasilitas, hingga THR yang menggiurkan bagi para ART mereka.

Bahkan di lebaran beberapa tahun Silam, Harvey memberikan ART yang ia pekerjakan THR yang jumlahnya setara dengan satu tahun gaji.

Sontak, setelah menerima gaji yang melimpah tersebut, sang ART tersebut akhirnya pamit dan tak bekerja lagi di rumah Sandra Dewi.

Sandra Dewi akhirnya mulai kapok dengan ulah suami yang sebenarnya baik hati tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI