Resep dan Cara Membuat Ketupat Sayur untuk Lebaran, Mantap Banget Dicampur dengan Opor Ayam

Senin, 08 April 2024 | 05:15 WIB
Resep dan Cara Membuat Ketupat Sayur untuk Lebaran, Mantap Banget Dicampur dengan Opor Ayam
Ketupat Sayur untuk lebaran. (Shutterstock)

Suara.com - Saat Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran, biasanya akan tersaji berbagai macam hidangan. Salah satu hidangan yang juga menjadi ikon saat Lebaran yakni ketupat sayur. Makanan satu ini menjadi menu favorit saat Hari Lebaran dipadukan dengan opor ayam.

Sebab Lebaran yang kurang dari seminggu lagi, membuat beberapa orang mulai mencari resep untuk membuat ketupat sayur. Hal ini sebagai persiapan agar tidak pusing mencari resep dan cara membuat ketupat sayur menjelang Lebaran.

Untuk itu, berikut terdapat resep dan cara membuat ketupat sayur yang dapat dibuat untuk hari Lebaran nanti.

Bahan-bahan

  • 2 buah labu siam
  • 1 ikat kacang panjang

Bumbu untuk dihaluskan :

  • 15 buah ebi/udang kering
  • 5 buah cabe merah
  • 5 buah rawit merah
  • 3 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas kunyit
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai (keprek)
  • 1 ruas lengkuas (keprek)
  • 1 papan petai (selera)
  • Garam
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1/4 sendok teh lada halus
  • Kaldu atau penyedap
  • 1 setengah liter santan
  • Secukupnya rawit hijau

Bahan pelengkap :

  • 4 buah telur rebus
  • Emping atau kerupuk
  • Bawang goreng

Cara Membuat:

  1. Kupas labu siam, bersihkan dan potong memanjang dengan tipis.
  2. Setelah itu, rendam labu tersebut dengan campuran air garam agar getah labu siam hilang.
  3. Potong-potong kacang panjang sekitar 2 cm atau sesuai selera pastikan sudah dicuci bersih. Kemudian rebus di air mendidih sekitar 2 menit. Jika sudah angkat dan tiriskan.
  4. Selanjutnya, haluskan cabe, bawang merah, bawang putih, putih, kemiri, kunyit. Untuk Ebi disangrai lebih dulu baru kemudian haluskan.
  5. Tumis bumbu halus hingga harum. Setelahnya tambahkan daun salam, sereh, lengkuas, garam, gula pasir, lada halus, kaldu atau penyedap lalu aduk.
  6. Setelah itu, masukkan bahan-bahan sayur, labu siam, kacang panjang, lalu tambahkan air sedikit.
  7. Tambahkan bawang goreng dalam campuran kuah supaya lebih wangi dan sedap. Selalu periksa rasa dari kuah ketupat sayur yang dibuat. Masa kuah tersebut hingga mendidih.
  8. Jika kuah sudah mendidih, tambahkan cabe rawit utuh sesuai selera. Lalu tunggu hingga matang.
  9. Setelah matang ketupat sayur sudah jadi dan siap disantap dengan opor ayam, telur rebus, dan kerupuk atau emping.

Baca Juga: Langgar Gage Saat Mudik Lebaran 2024, Ribuan Kendaraan Kena Tilang e-TLE

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI