Dalam kepengurusan Rahim, cendekiawan muda NU Zainul Maarif tercatat sebagai manajer penelitian domestik. Zainul juga diketahui menjadi salah satu dari lima rombongan cendekiawan NU yang mengunjungi Israel meskipun PBNU membantah kunjungan tersebut tidak membawa nama NU. Zainul selama ini dikenal sebagai dosen dan akademisi di bidang filsafat Islam.
Sementara itu, tokoh muda NU lainnya, K.H. Mukti Ali Qusyairi, tercatat sebagai Presiden Direktur Rahim. Dia terkenal karena opini dan tulisannya di media massa yang banyak menyerukan perdamaian antarumat beragama.
Kontributor : I Made Rendika Ardian