Suara.com - Penting untuk mengajarkan bacaan doa sehari-hari kepada anak-anak. Ini bermanfaat sebagai pembelajaran moral, membangun kebiasaan positif dan menguatkan spiritual. Nah berikut ini 10 doa sehari-hari untuk anak lengkap dengan artinya.
Diketahui bahwa Rasulullah SAW pun menganjurkan agar umatNya selalu berdoa kepada Allah SWT setiap hari. Anjuran berdoa ini tertuang dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi yang bunyi hadisnya sebagai berikut.
"Tidak ada sesuatu yang paling mulia di sisi Allah daripada doa." (HR At-Timidzi)
Ada banyak doa yang bisa diajarkan kepada anak dari mulai doa tidur, doa makan, hingga doa belajar. Nah untuk selengkapnya, berikut ini 10 doa sehari-hari untuk anak lengkap dengan artinya yang dilansir dari berbagai sumber.
10 Doa Sehari-hari Untuk Anak Lengkap Dengan Artinya
1. Doa Sebelum Beraktivitas
رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا. رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي، وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي
Rabbana atina min ladunka rahmatan, wa hayyi' lana min amrina rasyadan, rabbisyrah li shadri, wa yassir li amri.
Artinya: "Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kamu petunjuk yang lurus dalam urusan kami ini. Ya Tuhanku. lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku."
Baca Juga: Hukum Berdoa Mengangkat Tangan dalam Islam, Diwajibkan Rasulullah SAW?
2. Doa Sebelum Tidur