Diperingati Setiap 4 Desember, Ini Sejarah Hari Bank Internasional

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Kamis, 05 Desember 2024 | 11:22 WIB
Diperingati Setiap 4 Desember, Ini Sejarah Hari Bank Internasional
Diperingati Setiap 4 Desember, Ini Sejarah Hari Bank Internasional (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Bank Internasional atau International Day of Banks yang diperingati setiap tanggal 4 Desember adalah momen penting untuk mengakui kontribusi besar dunia perbankan terhadap masyarakat. Lantas, bagaimana sejarah Hari Bank Internasional?

Peringatan ini bertujuan untuk menghargai peran bank di seluruh dunia dalam memberikan informasi penting kepada masyarakat guna mendukung keamanan finansial mereka.

Hari Bank Internasional ditetapkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai upaya untuk menyoroti kontribusi yang dapat diberikan oleh bank pembangunan internasional dalam mendukung tercapainya pembangunan berkelanjutan. Berikut ulasan lengkapnya.

Sejarah Hari Bank Internasional

Peringatan Hari Bank Internasional bermula dari Resolusi 74/245 yang diadopsi oleh Majelis Umum PBB pada 19 Desember 2019, seperti dikutip dari situs resmi PBB. Langkah ini merupakan tindak lanjut dari komitmen PBB dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) yang dirumuskan pada tahun 2015.

SDGs menjadi landasan global untuk menghadapi tantangan terbesar umat manusia, termasuk kemiskinan ekstrem, ketimpangan sosial, dan ancaman terhadap lingkungan.

Sejarah Hari Bank Internasional juga tidak terlepas dari kesadaran global bahwa sektor perbankan memegang peran strategis dalam membiayai berbagai proyek yang berdampak luas pada ekonomi, sosial, dan lingkungan.

Dengan inovasi keuangan dan kerja sama internasional yang kuat, bank pembangunan dapat mendorong pertumbuhan yang merata dan berkelanjutan, sekaligus membantu menjaga stabilitas di tengah situasi global yang tidak pasti.

Oleh karena itu, PBB mengakui peran vital bank pembangunan dalam mendukung kesejahteraan finansial dan pembangunan suatu wilayah, sehingga menetapkan 4 Desember sebagai Hari Bank Internasional.

Baca Juga: Ganti Nama Perusahaan, SMBC Pede Eksis di Asia

Kegiatan dalam Peringatan Hari Bank Internasional

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI