Jejak Digital Gus Miftah Melecehkan Perempuan Muda di Kajian Viral

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 10 Desember 2024 | 16:10 WIB
Jejak Digital Gus Miftah Melecehkan Perempuan Muda di Kajian Viral
Miftah Maulana alias Gus Miftah. (Instagram/pengajiangusmiftah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jejak digital Gus Miftah terus bermunculan usai menghina penjual es teh. Salah satunya terkait video lawas pemilik nama lengkap Miftah Maulana Habiburrahman ini melecehkan pesinden senior Yogyakarta, Yati Pesek.

Terbaru, jejak digital Miftah kembali menjadi sorotan. Kali ini, ia diduga melakukan pelecehan secara verbal kepada perempuan muda yang menghadiri acara kajiannya.

Momen itu viral setelah cuplikan videonya dibagikan oleh akun X @/NyaiNeneng. Dalam video, lagi-lagi Miftah ditemani oleh Habib Zaidan. Dan Zaidah tertawa-tawa mendengarkan ucapan Mitah yang dianggap guyonan.

"Parah! Apakah ini yang disebut pelecehan? Apakah canda semacam ini yang kita suka di pengajian atau majelis ilmu agama?" demikian keterangan dalam video.

"Perempuan yang mestinya dijaga kehormatannya, dijadikan bahan candaan berbau asusila dan porno. Bagaimana jika ini kakakmu, ibumu, adikmu atau putrimu?" lanjut keterangan tersebut.

Video itu menunjukkan seorang perempuan muda yang menunjukkan bakatnya sebagai penyiar radio. Hal ini dilakukan atas permintaan Miftah dari panggung.

"Coba menyiarkan," pinta Miftah.

"Baik pemirsa, masih bersama saya...," kata perempuan itu yang berlagak sebagai penyiar radio.

Karena bagus, suara perempuan muda itu dipuji oleh Miftah cocok menjadi penyiar radio. Mendengar itu, sang perempuan tertawa kegirangan dan malu.

Baca Juga: Sumber Kekayaan Gus Miftah, Tegas Sebut Jadi Pendakwah Bukan Profesi

Namun, kebahagiaan di wajahnya langsung tersapu hilang ketika Miftah mengucapkan komentar tak senonoh. Perempuan ini langsung memutar bola matanya dan menarik napas panjang-panjang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI