Gak Bikin Tenggorokan Sakit, Ini 5 Menu Takjil Sehat untuk Buka Puasa

Nur Khotimah Suara.Com
Kamis, 06 Maret 2025 | 16:00 WIB
Gak Bikin Tenggorokan Sakit, Ini 5 Menu Takjil Sehat untuk Buka Puasa
Ilustrasi Buka Puasa Bersama (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berpuasa hampir seharian penuh di bulan Ramadan tak menutup kemungkinan membuat tenggorokan kita sakit. Pasalnya, hampir selama 12 jam tenggorokan kita tak mendapat asupan air.

Terlebih, kita juga kadang tergiur untuk berbuka puasa dengan menu yang berminyak dan cenderung manis. Hal ini bisa membuat kondisi tenggorokan kurang enak.

Oleh karena itu, berikut akan dibahas beberapa alternatif menu buka puasa sehat yang aman dan tidak membuat tenggorokan sakit.

Apa saja menunya? Merangkum laman Klikdokter, berikut rekomendasi menu buka puasa yang punya kaya akan kandungan gizi karena terbuat dari bahan baku kaya nutrisi.

1. Es buah

Ilustrasi es buah. (Instagram)
Ilustrasi es buah. (Instagram)

Es buah yang manis nan menyegarkan menjadi pilihan primadona untuk menu buka puasa. Kandungan vitamin dalam semangkuk es buah juga terbilang melimpah karena penuh dengan beraneka ragam buah dengan berbagai warna dan vitamin serta kandungan gizi lainnya.

Kendati demikian, baiknya kita membuat es buah kita sendiri untuk menjamin bahan yang digunakan sehat. Kita juga bisa memilih sirup dan susu rendah gula serta kalori sehingga tubuh kita tak menumpuk kalori tambahan.

Penggunaan bahan-bahan rendah gula juga tentu membuat tenggorokan kita aman dari berbagai kondisi seperti tenggorokan gatal dan sakit tenggorokan.

2. Salad buah

Ilustrasi salad buah (Pixabay/silviarita)
Ilustrasi salad buah (Pixabay/silviarita)

Salad buah sama seperti es buah, yakni punya kandungan vitamin yang tinggi. Bedanya, salad buah tidak memakai kuah dari sirup dan susu kental manis.

Salad buah umumnya ditaburi dengan keju dan dilumuri dengan saus atau mayones. Ada beberapa resep salad buah yang tak memakai keduanya sehingga lebih sehat karena membuang beberapa kalori dan gula tambahan.

Baca Juga: 4 Restoran Private Room di Jakarta: Suasana Asri Hingga Mewah untuk Bukber Tak Terlupakan

3. Puding buah

Ilustrasi salad buah (Pixabay/silviarita)
Ilustrasi salad buah (Pixabay/silviarita)

Puding buah menjadi pilihan terbaik bagi mereka yang suka dengan tekstur lembut untuk buka puasa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI