Soal bayaran, Hotman Paris Hutapea sempat membongkar honor Razman Nasution yang juga sedang berselisih dengannya. Hotman menyebut Razman tak dibayar untuk menangani kasus Vadel Badjideh.
Kala itu, Hotman Paris awalnya memberikan pesan menohok ke Vadel Badjideh terkait keputusannya memilih pengacara kontroversial sejak awal kasus.
"Jadi dari awal sudah salah nunjuk pengacara. Apalagi pengacara yang berlawanan dengan ibu korban (Nikita Mirzani). Jangan salah nunjuk pengacara. Membentuk opini publik itu sangat perlu," kata Hotman Paris saat menjadi bintang tamu program FYP.
![Razman Arif Nasution usai sidang kasus dugaan pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (27/2/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/27/50956-razman-arif-nasution.jpg)
Pengacara berdarah Batak itu menuding Vadel mengambil langkah keliru, terlebih kekinian Berita Acara Sumpah (BAS) advokat Razman telah dibekukan sehingga tidak bisa praktik menjadi kuasa hukum.
"Apalagi sekarang pengacaranya (Razman) dibekukan izinnya, sudah tidak bisa praktik lagi pengacaranya. Dibekukan oleh Pengadilan Tinggi dengan restu Mahkamah Agung. Jadi Razman sudah tidak bisa praktik sebagai pengacara," imbuhnya.
Hotman Paris pun menuding Razman Nasution hanya ingin panjat sosial sehingga rela tak dibayar menjadi kuasa hukum Vadel Badjideh.
"Ya kita sudah tahu lah. Vadel itu nyewa pengacara yang gratis. Razman itu mau gara-gara mau pansos di TV, gitu lho. Jadi ada timbal baliknya. Tapi 'harganya' yang dibayar sekarang ini. Kalau dari awal mereka persuasif, itu (Vadel) tidak akan masuk penjara dan itu akan lanjut sampai sidang nanti," pungkasnya.