Bagi THR ke Karyawan Ahmad Dhani, Adab El Rumi Tuai Perbincangan

Husna Rahmayunita Suara.Com
Sabtu, 05 April 2025 | 11:48 WIB
Bagi THR ke Karyawan Ahmad Dhani, Adab El Rumi Tuai Perbincangan
El Rumi liburan bareng Syifa Hadju (Instagram)

Suara.com - Bagi-bagi Tunjangan Hari Raya (THR) bak menjadi tradisi saat Hari Lebaran. El Rumi pun tak ketinggalan bagi-bagi rezeki kepada karyawan Ahmad Dhani saat Idul Fitri.

THR tampak dinantikan oleh sejumlah orang yang bekerja di rumah ayah El Rumi. Kekasih Syifa Hadju itu rupanya juga sudah mempersiapkan sejumlah uang untuk dibagikan.

Hal itu terlihat dari postingan akun TikTok @alex_rcmm. Tampak sosok El Rumi yang mengenakan baju putih memegang sejumlah uang Rp100 ribu di tangan.

"Bos El bagiin THR guys"," ucap seorang pria di balik kamera.

Sejumlah pria yang memakai kaos dan topi hitam pun tampak antusias melihat El Rumi yang tengah menghitung uang dalam jumlah yang banyak.

"Aduh, alhamdulillah," kata dia sambil menunjukkan ekspresi tersenyum.

Namun ternyata, El Rumi hanya memberikan beberapa lembar kepada pria tersebut dengan menggunakan tangan kiri sebelum beranjak pergi hingga mengundang gelak tawa yang lain.

Momen El Rumi bagi THR ke karyawan menuai sorotan. Tak sedikit yang menyoroti cara adik Al Ghazali tersebut saat menyerahkan uang THR.

Seperti komentar @retno***, "Sopan ya pakai tangan kiri," tulisnya.

Baca Juga: Pilih Gabung AKSI, Anji Bantah Bela Ahmad Dhani: Dia Sudah Mapan dan Kaya

"Tangan kiri duh," ungkap netizen.

"Kok pakai tangan kiri ya nak, kirain mau dikasih semuanya," sahut yang lain.

Outfit konser pria ala El Rumi. (Instagram/elelrumi)
Gaya El Rumi saat nonton konser. (Instagram/elelrumi)

Di sisi lain, sejumlah warganet memberikan pembelaan. Terlebih diketahui selama ini, El dikenal sebagai sosok yang suka bercanda dan jahil.

Orang-orang di sekitarnya pun sudah paham dengan perilaku putra kedua Ahmad Dhani dari pernikahan dengan Maia Estianty tersebut.

"Ituu dia lagi bercanda mau ngasih yang di kanan, tapi biar gak ketahuan makanya ," ungkap @adi***.

"Pada komen pake tangan kiri...yang trrima aj santai aj..canda," tulis @mel_"

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI