Suara.com - Artis Celine Evangelista menuai sorotan publik setelah blak-blakan mengungkap perjalanan spiritualnya menjadi pemeluk agama Islam.
Celine Evangelista rupanya telah mempelajari agama Islam sejak tahun 2017 atau saat ia masih berstatus sebagai istri Stefan William.
Hal ini diungkap oleh Celine Evangelista saat menjadi bintang tamu di acara YouTube Rian Ibram beberapa waktu yang lalu.
"Sebenarnya aku belajar Islam sudah lumayan lama, dari 2017 kalau enggak salah," terang Celine dikutip pada Senin, 5 Mei 2025.
Ibu empat anak itu membeberkan apabila dirinya benar-benar mempelajari agama Islam terlebih dahulu sebelum memutuskan mualaf.
"Sebelum aku memutuskan jadi mualaf, aku mempelajari dulu," beber Celine.

Sebelum mualaf, Celine Evangelista mengaku suka mengikuti kajian-kajian Islam. Hanya saja kegiatan ini tak pernah ia pamerkan ke publik.
"Kalau diperhatikan, di-searching, dari dulu aku suka ikut kajian, cuma aku diam-diam," ungkap Celine.
"Mempelajari dulu, mengerti dulu. Kadang aku panggil privat kajian sama teman-teman aja," lanjutnya.
Baca Juga: Celine Evangelista Belajar Islam Sejak Masih Menikah dengan Stefan William
Cukup lama mempelajari dan mendalami agama Islam, ia akhirnya memantapkan diri untuk memeluk agama Islam beberapa tahun terakhir.
"Mualaf baru beberapa tahun belakangan ini sebenarnya," terang Celine.
Selain itu, artis kelahiran 2 April 1992 itu kini telah mantap untuk menutup aurat dan berhijab setelah memeluk agama Islam.

Mualaf sejak beberapa tahun terakhir dan kini mantap berhijab, Celine Evangelista beragama apa sebelumnya?
Artis bernama lengkap Celine Evangelista Monica Maureen Ricci ini diketahui beragama Katolik sebelum memutuskan mualaf.
Meski dahulu menganut agama yang sama seperti ayahnya, Celine Evangelista tumbuh dan besar di lingkungan penganut agama Islam.