Marina Suntastic Run 2025: Panggung Lari untuk Perempuan Aktif Tanpa Batas

Vania Rossa Suara.Com
Minggu, 25 Mei 2025 | 15:44 WIB
Marina Suntastic Run 2025: Panggung Lari untuk Perempuan Aktif Tanpa Batas
Marina Suntastic Run 2025. (dok. Marina)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi perempuan aktif masa kini, lari bukan sekadar aktivitas fisik, tetapi telah menjadi bagian dari gaya hidup yang mendukung kesehatan fisik, kejernihan mental, hingga kepercayaan diri. 

Di tengah kesibukan harian, banyak perempuan memilih lari sebagai cara untuk merawat diri, melepaskan stres, sekaligus menikmati waktu berkualitas untuk diri sendiri. 

Namun, berlari di bawah sinar matahari tentu memiliki tantangan tersendiri, terutama bagi kulit. 

Karena itu, penting untuk melengkapi rutinitas lari dengan perlindungan maksimal, seperti menggunakan sunscreen dan produk perawatan tubuh yang dirancang khusus untuk aktivitas luar ruang. 

Hal ini dikatakan dr. Margaretha Indah Maharani, SpDV, FINSDV, FAADV yang menegaskan bahwa perlindungan kulit harus menjadi bagian dari kebiasaan harian yang tak terpisahkan.

Menurutnya, penggunaan sunscreen bukan sekadar tren kecantikan, melainkan kebutuhan, terutama bagi perempuan yang hidup di negara tropis dengan paparan sinar matahari tinggi. 

“Kesadaran penggunaan sunscreen di Indonesia masih tergolong rendah, padahal paparan sinar UV terjadi setiap hari dan berkontribusi terhadap penuaan dini serta peningkatan risiko kanker kulit," kata dr. Margaretha.

Pernyataan dr. Margaretha diamini oleh Mawar de Jongh. Ia menyampaikan pendapatnya terkait  penggunaan dan edukasi sunscreen bagi perempuan.

“Sebagai perempuan yang aktif dan sering beraktivitas di luar ruangan, aku sangat merasakan pentingnya menggunakan sunscreen yang tepat setiap hari. Sunscreen bukan cuma soal kecantikan, tapi sebagai perlindungan yang penting untuk menjaga kesehatan kulit kita dari dampak buruk sinar matahari dalam jangka panjang," katanya saat ditemui di acara Marina Suntastic Run 2025, di Plaza Sudirman Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (25/5/2025).

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sepatu Lari Lokal Terbaik dan Termurah versi Dokter Tirta

Mawar pun menegaskan bahwa sangat penting untuk menjadikan penggunaan sunscreen sebagai kebutuhan dasar, bukan pilihan, dan menjadikanya sebagai kebiasaan.

Marina Suntastic Run 2025 tak sekadar ajang lari, tetapi perayaaan akan semangat perempuan aktif yang ingin sehat dan bugar.

Marina yang telah menjadi sahabat perempuan Indonesia di berbagai kategori produk kecantikan, menghadirkan pengalaman lari yang menyenangkan dan inspiratif bertema “Sun, Pace, Fun", dengan menggabungkannya bersama edukasi pentingnya perlindungan kulit dari dampak buruk sinar matahari. 

Acara ini menjadi bentuk nyata dukungan Marina agar perempuan Indonesia tetap aktif, sehat, dan bebas beraktivitas bahkan di bawah sinar matahari dengan perlindungan optimal dari rangkaian produk Marina SPF Expert untuk wajah dan tubuh. 

Elfia Rahmi selaku Senior General Manager Brand Investment & Consumer Engagement Cosmetics & Consumer Marina menjelaskan bahwa acara ini tidak hanya menjadi simbol gaya hidup aktif dan sehat, tetapi juga menjadi sarana edukasi mengenai pentingnya perlindungan kulit dari paparan sinar matahari, termasuk dalam upaya pencegahan risiko kanker kulit dalam jangka panjang. 

“Marina percaya bahwa setiap perempuan berhak untuk tetap bersinar dan aktif tanpa batas, termasuk saat beraktivitas di bawah sinar matahari,” jelas Elfia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI