Suara.com - Salah satu perawatan tubuh simpel untuk mendapatkan kulit putih dan cerah adalah dengan memakai body scrub. Berikut ini adalah rekomendasi body scrub untuk memutihkan kulit yang harganya terjangkau.
Selain menghilangkan sel kulit mati, body scrub juga efektif membersihkan pori-pori dan meratakan tampilan warna kulit.
Kalau kamu sedang mencari produk yang tepat, inilah 5 rekomendasi body scrub untuk mencerahkan kulit dengan harga di bawah Rp30 ribu.
1. Marina UV White Healthy and Glow Body Scrub (Rp16.500)

Marina UV White Healthy and Glow Body Scrub diperkaya dengan pearl nutrient yang bekerja merawat keremajaan kulit, membuat kulit tampak lebih sehat, cerah, dan bebas dari tanda-tanda penuaan seperti kerutan.
Kombinasi milk protein, vitamin B3, dan vitamin E membantu mencerahkan kulit dari dalam sekaligus menjaga kelembapannya.
Tak hanya itu, body scrub ini juga dilengkapi triple UV protection yang melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
Dengan butiran halus, scrub ini tidak menyebabkan iritasi namun tetap bekerja maksimal untuk mengangkat kulit mati.
2. Purbasari Lulur Mandi Bengkoang Brightening Body Scrub (Rp16.900)

Purbasari varian Bengkoang ini diperkaya dengan dua jenis whitening agent untuk hasil kulit yang lebih merata dan cerah.
Bengkoang dikenal sebagai bahan alami pencerah kulit, dan dipadukan dengan formula lain untuk hasil yang lebih maksimal.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Lulur Purbasari Ampuh untuk Mencerahkan Kulit, Bisa Jadi Pengganti Sabun
Selain bengkoang, body scrub ini juga diperkaya dengan minyak zaitun yang melembapkan kulit secara alami setelah proses pengelupasan.
Kulit pun tetap halus dan terjaga kelembapannya setelah pemakaian. Ditambah lagi, scrub-nya ramah lingkungan, sehingga kamu tak perlu khawatir mencemari lingkungan saat membilasnya.
3. Shinzui Skin Lightening Body Scrub Sakura (Rp18.000)

Body scrub dari Shinzui ini merupakan pilihan menarik untuk kamu yang ingin meratakan warna kulit dan memudarkan hiperpigmentasi.
Dengan kandungan herba matsu oil dari jamur matsutake Jepang, body scrub ini menawarkan teknologi pencerah yang terbukti ampuh.
Formulanya dikembangkan khusus untuk membantu memudarkan noda hitam dan pigmentasi yang membuat kulit tampak kusam.
Selain itu, aromanya sangat lembut dan menenangkan, namun tetap tahan lama meski setelah dibilas. Gunakan secara rutin untuk kulit yang lebih merata, cerah, dan harum sepanjang hari.