Banana Boat Sport Sunscreen SPF 50 Lotion cocok untuk penggunaan saat berolahraga dan bekerja di lapangan.
Tekstur dari sunscreen ini ringan dan tak mudah luntur karena air dan keringat.
Harga Banana Boat Sport Sunscreen SPF 50 Lotion yakni sekitar Rp125 ribu. Harga tersebut tak mengherankan, karena sunscreen ini sudah kelas dunia dan pemasarannya masif secara globa.
4. Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++

Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++ teksturnya seperti air sehingga tak membuat kulit berat.
Tekstur ringan dari sunscreen ini membuat kulit lebih leluasa, terutama saat berkegiatan padat.
Adapun dengan harga Rp30 ribu hingga Rp80 ribu, sunscreen ini memberikan proteksi yang maksimal.
5. Carasun Solar Smart UV Protector SPF 45 PA++++

Ada juga Carasun Solar Smart UV Protector SPF 45 PA++++ yang menawarkan proteksi memadai dengan SPF dan PA-nya yang memadai.
Sunscreen ini bersifat non-comedogenic, yang artinya tak menyumbat pori-pori dan menimbulkan komedo.
Ekstrak Vitamin E, phytosterol, dan squalane, serta teknologi CityStem dari sunscreen ini juga membuat kulit lebih sehat.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Sunscreen dengan Hasil Akhir Glass Skin, Mulai Rp60 Ribuan
Harga dari sunscreen ini juga sangat terjangkau, yakni sekitar Rp55 ribu.
6. Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA++++

Sunscreen dengan tekstur mirip susu ini menawarkan proteksi yang maksimal dengan SPF 50+ dan PA++++.
Tak berhenti di situ, Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA++++ juga berfungsi sebagai moisturizer untuk kulit lebih lembap dan terawat.
Harga dari Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA++++ adalah sekitar Rp56 ribu.
7. Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Milk SPF 50+ PA++++

Desain premium dari Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Milk SPF 50+ PA++++ sungguh menggambarkan proteksi premium dari sunscreen ini.
Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Milk SPF 50+ PA++++ memberikan proteksi maksimal bagi kulit sekaligus memberikan manfaat dari hyaluronic acid, kolagen, ekstrak mawar, dan aloe vera untuk membuat kulit lebih sehat terhidrasi.