Kandungan amazonian clay-nya sangat efektif dalam mengendalikan minyak berlebih, menjaga wajah tetap matte sepanjang hari.
Bedak ini diklaim non-comedogenic dan sangat ringan, sehingga cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak dan sensitif.
Memberikan hasil akhir yang natural tanpa terasa berat, AZZURA Loose Powder Fresh Look tersedia dalam berbagai pilihan warna yang cocok untuk kulit wanita Indonesia.
Dengan harga sekitar Rp24 ribuan, bedak ini adalah pilihan yang sangat terjangkau.
4. Pigeon Teens Acne Ranger Loose Powder

Pigeon Teens Acne Ranger Loose Powder diformulasikan khusus untuk kulit remaja yang cenderung berminyak dan berjerawat.
Diformulasikan dengan ekstrak willow bark untuk membantu merawat kulit berjerawat, bedak tabur ini juga diperkaya alantoin guna meredakan iritasi ringan pada kulit.
Selain itu bedak ini juga dilengkapi double UV filter agent untuk perlindungan dari sinar matahari. Sebagai bedak noncomedogenic, Pigeon Teens Acne Ranger Loose Powder tidak akan menyumbat pori-pori, menyamarkan bekas jerawat, dan memberikan hasil matte yang natural.
Dengan harga sekitar Rp35 ribuan, bedak ini ringan dan tidak mengandung alkohol serta telah teruji secara dermatologis.
5. Focallure Oil Control Loose Powder

Focallure Oil Control Loose Powder hadir sebagai solusi tepat buat kamu yang mencari bedak tabur non-comedogenic dan efektif mengontrol minyak.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Foundation untuk Kulit Kuning Langsat Harga Rp100 Ribuan
Produk ini diformulasikan khusus agar tidak menyumbat pori-pori sehingga menjadikannya pilihan ideal untuk kulit berminyak dan berjerawat.
Bedak ini dirancang untuk mengendalikan kilap berlebih pada wajah, menjaga tampilan wajah tetap matte sepanjang hari.
Meskipun fokus utamanya untuk kulit berminyak, formulanya yang ringan juga cocok untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit kering dan sensitif, sehingga kulit akan terasa tetap "bernapas" saat digunakan sehari-hari. Harganya sekitar Rp39 ribuan.
Kontributor : Trias Rohmadoni