BABYMONSTER Ikut Meriahkan Tren Dessert Korea di Indonesia

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 13 Oktober 2025 | 15:37 WIB
BABYMONSTER Ikut Meriahkan Tren Dessert Korea di Indonesia
BABYMONSTER (Instagram/babymonster_ygofficial)
Baca 10 detik
  • Fenomena dessert Korea terus berkembang, menghadirkan cita rasa manis yang tak hanya memanjakan lidah tapi juga menginspirasi gaya hidup anak muda.
  • Babymonster ikut meramaikan tren ini dengan berkolaborasi bareng biskuit klasik Oreo.
  • Melalui kolaborasi unik dan desain yang terinspirasi tren dessert Korea, mereka membawa pengalaman baru yang memadukan musik, gaya, dan kenikmatan camilan dalam satu momen seru.

Suara.com - Tren dessert asal Korea memang nggak ada matinya. Setelah sukses dengan es krim mochi, croffle, dan bungeoppang, kini inspirasi manis itu menjalar ke dunia camilan klasik.

Baru-baru ini, Oreo menghadirkan sentuhan Korea lewat kolaborasi spesial bersama girl group K-Pop populer, Babymonster, lewat peluncuran edisi terbatas Oreo Babymonster Red Sandwich Cookies.

Terinspirasi dari tren dessert Korea yang identik dengan tampilan berani dan cita rasa lembut, varian baru ini hadir dengan krim marshmallow halus yang dibalut biskuit berwarna merah khas Babymonster.

Kombinasi rasa manis dan tekstur lembutnya menghadirkan pengalaman ngemil baru yang terasa seperti menikmati dessert kekinian langsung dari Seoul — playful, unik, dan tentu saja Instagrammable!

“Kolaborasi ini merupakan kombinasi sempurna untuk anak muda Indonesia yang penuh semangat. Kami ingin setiap gigitan menjadi momen seru tak terlupakan yang membuat para Monstiez Indonesia merasa lebih dekat dengan idolanya,” ujar Anggya Kumala, Marketing Director Mondelez Indonesia.

Ia menambahkan, “Babymonster, dengan energi panggung yang kuat dan keberagaman para member dari Korea, Thailand, hingga Jepang, menggambarkan semangat global dan inklusif yang dekat dengan generasi ini.”

Selain menghadirkan varian rasa baru, biskuit klasik ini juga memperkenalkan ritual ikoniknya dalam versi baru: #TwistLickDance.

Dengan lagu spesial dan koreografi penuh energi khas Babymonster, tantangan ini mengajak penggemar menemukan kembali cara menikmati Oreo dengan gaya lebih seru — sambil menari mengikuti beat K-Pop favorit mereka.

 Biskuit Oreo edisi spesial, desain biskuit yang dibuat langsung oleh para member Babymonster. (dok. Oreo)
Biskuit Oreo edisi spesial, desain biskuit yang dibuat langsung oleh para member Babymonster. (dok. Oreo)

Menariknya, desain biskuit dalam edisi biskuit ini dibuat langsung oleh para member Babymonster. Setiap biskuit membawa elemen khas mereka, menjadikan setiap kemasan bukan hanya camilan, tapi juga koleksi eksklusif bagi penggemar K-Pop dan pecinta dessert Korea.

Baca Juga: Promo McD: Kejutan Awal Bulan Nikmati Manisnya McFlurry feat OREO

Dengan kombinasi antara tren dessert Korea dan budaya pop K-Pop, biskuit klasik yang satu ini kembali membuktikan diri sebagai camilan global yang mampu mengikuti zeitgeist anak muda.

Dari rasa marshmallow yang lembut hingga #TwistLickDance yang viral, kolaborasi ini adalah perpaduan manis antara budaya, kreativitas, dan keseruan yang tak pernah berhenti.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI