5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 10 Januari 2026 | 16:29 WIB
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun
Ilustrasi sampo non SLS untuk rambut rontok - Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo Spring Wonder (shopee)

Suara.com - Sampo non SLS adalah solusi bagi kamu yang memiliki kulit kepala sensitif. Surfaktan pada sampo non-SLS cenderung lebih lembut sehingga tidak membuat kulit kepala iritasi.

SLS atau sodium lauryl sulfate merupakan surfaktan yang tergolong cukup kuat untuk membersihkan kulit kepala. Kandungan SLS dapat membuat pH sampo jadi lebih basa (pH di atas 7).

Kandungan SLS berpotensi menyebabkan iritasi, terutama pada kulit kepala sensitif atau kering. Gejalanya meliputi kemerahan, gatal, atau rasa terbakar di kulit kepala.

Bahan ini juga dapat menghilangkan minyak alami yang membuat kulit kepala menjadi lebih kering. SLS juga menghasilkan terlalu banyak busa sehingga dinilai kurang ramah lingkungan. 

Berikut beberapa rekomendasi sampo non SLS yang cocok untuk rambut rontok di usia 40 tahun.

1. Kelaya Gentle Hair Essence Shampoo (Rp75.000)

Kelaya Gentle Hair Essence Shampoo (shopee)
Kelaya Gentle Hair Essence Shampoo (shopee)

Kelaya Gentle Hair Essence Shampoo mengandung ekstrak kemiri yang kaya akan lemak baik untuk merawat kelembapan rambut serta kulit kepala. Kandungan Aloe vera membantu menguatkan akar rambut serta meredakan iritasi pada kulit kepala.

Mengandung coltsfoot extract yang dapat membasmi jamur penyebab ketombe. Dapat digunakan oleh anak-anak dengan usia minimal 5 tahun, ideal untuk sampo seluruh anggota keluarga. Cocok untuk rambut rontok, rambut kering, serta kulit kepala sensitif.

2. Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo (Rp56.500)

Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo (shopee)
Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo (shopee)

Makarizo T1 Techno Nature Equalizer Shampoo diformulasikan dengan silk protein untuk menutrisi kutikula batang rambut. Kandungan provitamin B5-nya menjadikan rambut tampak sehat dan berkilau.

Mengandung triple active moisturizing yang memberikan kelembapan ekstra pada rambut kering. Mengandung bahan aktif yang dapat menjaga kesehatan kulit kepala, termasuk mengurangi ketombe, iritasi, dan gatal.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut

3. Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo Spring Wonder (Rp106.000)

Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo Spring Wonder (shopee)
Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo Spring Wonder (shopee)

Lavojoy Hold Me Tight Pro Shampoo Spring Wonder adalah sampo berbasis asam amino yang bebas silikon dan sulfat, membersihkan rambut dengan lembut. Diperkaya dengan ginseng, jahe, kafeina, dan kopexil untuk membantu mengurangi minyak berlebih, kerontokan, serta memperkuat akar rambut. 

Menjaga keseimbangan kadar air dan minyak pada kulit kepala agar rambut dapat bertumbuh dengan sehat. Menawarkan aroma yang menyegarkan setelah keramas.

4. Biotalk Cool & Calming Shampoo (Rp109.900)

Biotalk Cool & Calming Shampoo (shopee)
Biotalk Cool & Calming Shampoo (shopee)

Biotalk Cool & Calming Shampoo memiliki formula bebas SLS dan SLES, cocok untuk kulit kepala rentan iritasi seperti psoriasis dan eksim. Kandungan tea tree, peppermint, dan Aloe vera efektif meredakan kulit kepala gatal dan berketombe.

Efektif menjaga kelembapan kulit kepala serta membantu mengatasi kerak dan flakes. Membersihkan kulit kepala tanpa rasa perih berkat kombinasi pH seimbang dan bahan herbal. Aroma menyegarkan dengan sensasi dingin memberikan efek menenangkan saat digunakan saat keramas.

5. aepura Red Ginseng Hair Activating Shampoo (Rp89.000)

aepura Red Ginseng Hair Activating Shampoo (shopee)
aepura Red Ginseng Hair Activating Shampoo (shopee)

aepura Red Ginseng Hair Activating Shampoo dibuat dengan Teknologi Guibaijian yang mampu membantu perkuat batang rambut dan menenangkan peradangan pada kulit kepala sensitif.

Menggunakan amino acid surfactants untuk bersihkan kulit kepala dengan lembut. Tanpa kandungan silikon dan SLS, lebih aman di kulit kepala sensitif karena tidak mengiritasi. Efektif tingkatkan kepadatan rambut hingga 71%, solusi tepat untuk atasi masalah rontok. Punya aroma yang harum dan menenangkan. 

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI