Dengan Kemeja Kotak-kotak, SBY Ucapkan Selamat kepada PDI Perjuangan

Siswanto Suara.Com
Rabu, 09 April 2014 | 21:22 WIB
Dengan Kemeja Kotak-kotak, SBY Ucapkan Selamat kepada PDI Perjuangan
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono [Rumgapres/Abror]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengucapkan selamat kepada PDI Perjuangan atas perolehan suara yang diraih dalam Pemilu Legislatif yang diselenggarakan hari ini, Rabu (9/4/2014).

"Atas nama Partai Demokrat, saya ucapkan selamat kepada partai-partai politik yang suaranya relatif tinggi, khususnya kepada PDI Perjuangan, Golkar, dan Gerindra," kata SBY dalam konferensi pers di Cikeas, Bogor, Jawa Barat. Dalam konferensi pers, SBY mengenakan kemeja kotak-kotak agak gelap.

SBY mengakui bahwa perolehan suara Partai Demokrat tidak banyak, kendati demikian, ia dapat menerimanya.

SBY mengatakan kendati angka perolehan suara partai yang dipimpinnya baru berdasarkan hasil survei, ia yakin angka itu tidak akan jauh berbeda dengan hasil penghitungan resmi dari KPU nanti.

"Kami menerima sepenuhnya," kata SBY.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI