PDIP Tak Kompak Jelang Kenaikan Harga BBM

Siswanto Suara.Com
Selasa, 04 November 2014 | 05:24 WIB
PDIP Tak Kompak Jelang Kenaikan Harga BBM
Joko Widodo (Jokowi) dan Eva Kusuma Sundari. (Twitter @evndari)

Suara.com - Menjelang kenaikan harga bahan bakar minyak yang akan diumumkan Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat, internal PDI Perjuangan tidak kompak. Ada sebagian kader yang menolaknya.

 Hal itu dibenarkan oleh politisi PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari saat dimintai konfirmasi oleh suara.com, Selasa (4/11/2014).  "PDI Perjuangan terbelah," katanya.

 Dikonfirmasi soal kabar bahwa Presiden Jokowi akan menaikkan harga sebelum menghadiri  KTT APEC di Beijing yang akan diselenggarakan pada 10-11 November 2014 , Eva mengatakan belum tahu.

 "Belum dengar. Soal itu," katanya.

 Ketika ditanya soal perkiraan angka kisaran kenaikan harga BBM, Eva juga mengaku belum tahu.

 "Aku ra ngerti," kata dia.

 Kabarnya, strategi kenaikan BBM yang kemungkinan ditempuh pemerintah adalah dengan langsung pada kisaran harga tertinggi dan dilakukan satu kali saja ketimbang secara bertahap. Hal ini untuk meminimalisir reaksi masyarakat tidak berkepanjangan. Menanggapi hal itu, Eva mengatakan strateginya belum diputuskan.

 "Belum putus. Termasuk bagaimana strategi menaikannya," ujar Eva.

 Ditanya apakah peluncuran tiga "kartu sakti" yang dilakukan Presiden Jokowi pada Senin kemarin merupakan salah satu strategi untuk mengantisipasi reaksi masyarakat terkait rencana kenaikan harga BBM, Eva Sundari mengatakan tidak tahu pasti apakah itu bagian dari pra kondisi.

 "Tiga kartu itu kan sudah dikampanyekan dari dulu. Ini dirilis untuk buktikan, apa yang sudah dijanjikan kampanye dulu. Jadi, itu timing-nya dipakai sekarang supaya rakyat tidak nagih terus. Tapi belum ada, apakah ini sebagai pra kondisi," ujar Eva Sundari.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI