Di AS, Jokowi Mendadak Putuskan Kembali ke Indonesia Urus Asap

Ruben Setiawan Suara.Com
Selasa, 27 Oktober 2015 | 01:15 WIB
Di AS, Jokowi Mendadak Putuskan Kembali ke Indonesia Urus Asap
Presiden Joko Widodo (Antara/Widodo S Jusuf).

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menugaskan menteri-menteri terkait untuk melanjutkan rangkaian pertemuan yang sudah dijadwalkan di San Fransisco, Amerika Serikat (AS).

Presiden Jokowi dalam keterangan persnya di Blair House Washington DC, Senin pagi, memastikan agenda yang telah dijadwalkan di San Fransisco untuk bertemu para CEO akan dilanjutkan oleh para menteri terkait.

"Untuk yang ke West Coast yang berkaitan dengan kerja sama teknologi informasi dan ekonomi kreatif, saya tugaskan menteri yang terkait," katanya seperti dikutip Antara.

Hal itu dilakukan mengingat Presiden Jokowi memutuskan untuk mempercepat kunjungan kerjanya ke AS karena bencana asap di Tanah Air yang belum juga mereda.

Bahkan titik api yang dilaporkan kepada Presiden meluas di Kalimantan Tengah dan Sumatera Selatan.

Presiden juga menjelaskan dirinya telah menerima laporan bahwa di Riau telah terjadi hujan dan di Kalimantan Tengah (Kalteng) juga terjadi hujan selama 15 menit.

Presiden rencananya akan langsung ke lokasi bencana asap untuk memastikan pelayanan di bidang kesehatan bagi korban berjalan baik.

"Dari sini (AS) langsung ke Kalteng maupun ke Sumsel dan untuk yang ke West Coast yang berkaitan dengan kerja sama teknologi informasi dan ekonomi kreatif, saya tugaskan menteri yang terkait dengan ini untuk meneruskan ke West Coast untuk bertemu dengan CEO-CEO," katanya. 

"Menkominfo, Mendag, Kepala BKPM, dan Kepala Barekraf untuk meneruskan ke West Coast untuk bertemu dengan CEO-CEO di sana," katanya.

Presiden dan Ibu Iriana Joko Widodo akan kembali ke tanah Air pada Selasa sore, 27 Oktober 2015 dan diperkirakan akan tiba di Tanah air pada Kamis, 29 Oktober 2015 dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI