Polresta Bekasi Tangkap Staf PDAM Pembunuh Kekasih

Suwarjono Suara.Com
Minggu, 27 Desember 2015 | 07:25 WIB
Polresta Bekasi Tangkap Staf PDAM Pembunuh Kekasih
Ilustrasi mayat

Suara.com - Polresta Bekasi, Jawa Barat, menangkap seorang pegawai Perusahaan Daerah Air Minum setempat berinisial WK (50) atas tuduhan kasus pembunuhan terhadap kekasih gelapnya.

"Tersangka merupakan pegawai PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi Cabang Tambun atas tuduhan pembuhunan terhadap kekasih gelapnya bernama Rina Purnamasari (31), " kata Kapolresta Bekasi Kombes Pol M Awal Chairuddin di Cikarang, Sabtu (26/12/2015).

Menurut dia, tersangka ditangkap di rumahnya Perumahan Telagamurni Blok E22/E NO 13, RT 03/08, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Sabtu (19/12) malam.

Awal mengatakan,WK membunuh korbannya di kontrakan Kampung Rawa Citra RT 03/03, Desa Telaga Asih, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.

Kasus pembunuhan itu dipicu rasa kesal tersangka karena kerap dimintai sejumlah uang oleh korban.

"Kejadiannya sekitar pukul 02.00 WIB di rumah kontrakan korban," katanya.

Menurut pengakuan tersangka, keduanya sempat terlibat pertengkaran akibat persoalan uang.

"Tersangka memukul kepala korban, kemudian membekap wajah korban dengan bantal sehingga mengakibatkan korban tewas. Pelaku langsung melarikan diri," katanya.

Usai memastikan korban tidak bernyawa, tersangka lalu melarikan diri dan meninggalkan mayat korban di dalam kontrakan.

Laporan kasus tersebut disampaikan warga sekitar yang curiga dengan bau busuk dari dalam rumah kontrakan korban.

"Dari keterangan para saksi, diketahui pelaku sempat mengantarkan korban. Saksi juga mengatakan pelaku kerap datang ke rumah kontrakan korban," katanya.

Polisi pun akhirnya menetapkan WK sebagai tersangka pembunuhan dan berhasil menangkapnya.

"Hukumannya bisa 15 tahun penjara," katanya. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI