Tolak Kantor Teman Ahok Dipindah, Ahok Singgung Kantor Parpol

Selasa, 22 Maret 2016 | 11:03 WIB
Tolak Kantor Teman Ahok Dipindah, Ahok Singgung Kantor Parpol
Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh dan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama serta Ketua Fraksi Nasdem Viktor Laiskodat di Istora Senayan, Jakarta [suara.com/Kurniawan Mas'ud]

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tak terima jika kantor Sekretariat Teman Ahok yang beralamat di Komplek Graha Pejaten No 3, Jalan Pejaten Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan diminta untuk pindah.

"Kalau gitu kantor partai suruh pindah dong (karena melanggar) etika. Itu lebih parah. Kantor Partai sewa langsung dari Pemda," ujar Ahok usai menghadiri acara di Kantor Kelurahan Kenari, Jakarta Pusat, Selasa (22/3/2016).

Ahok bahkan menyinggung pernyataan Ketua DPP PDIP Bidang Organisasi dan Keanggotaan Djarot Saiful Hidayat yang sempat meminta kantor Teman Ahok, kalau bisa dipindah lantaran berada di tanah milik aset pemda DKI.

"Jadi kalau Pak Djarot ini kan saran harus pindah, kantor parpol tidak mesti dipindah kok karena ada audit BPK. Kalau Pak Djarot merasa ini etika yang dilanggar, kalau gitu Pak Djarot suruh kantor PAC (Pengurus Anak Cabang) PDIP pindah dulu dong. Itu kan melanggar etika karena perasaan. Kalau aturan kan tidak ada yang dilanggar," jelas Ahok.

Diketahui, keberadaan kantor Sekretariat Teman Ahok saat ini digunakan untuk mengumpulkan dukungan fotokopi KTP warga Jakarta agar Ahok beserta calon wakilnya Heru Budi Hartono dapat maju di Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 dari jalur independen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI