Hilman, Wartawan yang Juga Sopir Setnov saat Kecelakaan

Jum'at, 17 November 2017 | 12:45 WIB
Hilman, Wartawan yang Juga Sopir Setnov saat Kecelakaan
Mobil Setya Novanto menabrak tiang listrik. [Suara.com]

Sementara Arafik, saksi yang ketiga, melihat mobil telah menempel pada tiang listrik dan petugas menderek kendaraan berwarna hitam itu.

Halim menuturkan, bahwa Arafik melihat penutup mesin bagian depan mobil rusak, roda depan pelek pecah dan rusak, kaca samping kiri bagian pintu tengah pecah, serta kendaraan menghadap ke utara dengan ketiga ban di atas trotoar dan ban kiri belakang di aspal.

Saksi keempatnya pengemudi mobil yang ditumpangi Setya Novanto yakni Hilman Mattauch, wartawan yang beralamat di Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten.

Hilman diduga mengemudi dalam kondisi kurang konsentrasi lantaran sedang menerima telepon, berbicara dengan Setya Novanto dan kurang tidur saat kejadian.

Menurut Halim, Hilman berada dalam kendaraan itu bersama Reza yang duduk di samping kiri pengemudi dan Setya Novanto di kursi tengah sebelah kiri.

Kendaraan itu sedang menuju ke stasiun Metro TV untuk mengantarkan Setya Novanto yang akan menjadi nara sumber dalam program Prime Time News.

Setya Novanto setuju melakukan siaran langsung melalui saluran telepon dan Hilman bermaksud mencari tempat yang aman untuk kegiatan itu.

Seusai menelepon, Hilman merespons pembicaraan Setya Novanto seraya menengok ke belakang. Dia lalu menerima telepon dari kantor Metro TV untuk membawa Ketua Umum Partai Golkar itu ke stasiun televisi tersebut.

Karena kurang konsentrasi, kendaraan yang dikemudikan Hilman bergerak ke kanan menabrak trotoar, pohon dan tiang listrik di trotoar  sekitar pukul 19.00 WIB. 

Baca Juga: Surya Paloh Minta Kader Partai Nasdem Tak Terprovokasi di Medsos

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI