Air Hujan Masuk ke Dalam Stasiun MRT Fatmawati, Eskalator Dimatikan

Jum'at, 27 Desember 2019 | 16:23 WIB
Air Hujan Masuk ke Dalam Stasiun MRT Fatmawati, Eskalator Dimatikan
Air hujan masuk ke dalam Stasiun MRT Fatmawati (Twitter/ndankcredible)

Suara.com - Hujan deras yang mengguyur Jakarta menyebabkan air hujan masuk ke dalam Stasiun Fatmawai, Jakarta Selatan. Akibatnya, stasiun bawah tanah itu tergenang air.

Penampakan genangan air di dalam Stasiun MRT Fatmawati diabadikan oleh warganet @ndankcredible. Dalam video berdurasi singkat itu tampak air hujan masuk melalui celah pintu keluar dan membasahi lantai dalam stasiun.

"Ini Stasiun MRT Fatmawati. Air masuk di Stasiun Fatmawati," ujar pemilik akun tersebut seperti dikutip Suara.com, Jumat (27/12/2019).

Air hujan masuk ke dalam Stasiun MRT Fatmawati (Twitter/ndankcredible)
Air hujan masuk ke dalam Stasiun MRT Fatmawati (Twitter/ndankcredible)

Dalam video tersebut tampak lantai di dekat tangga pintu keluar stasiun tergenang air. Petugas kebersihan stasiun berusaha membersihkan air yang terus mengalir masuk ke dalam stasiun.

Eskalator di stasiun tersebut juga terpaksa dimatikan. Pasalnya, air hujan terus masuk ke dalam stasiun dikhawatirkan menyebabkan korsleting listrik pada eskalator.

Para penumpang MRT yang turun di Stasiun MRT Fatmawati dan hendak keluar terpaksa menaiki anak buah tangga satu persatu sembari melindungi diri mereka agar tak basah terkena hujan.

Air hujan masuk ke dalam Stasiun MRT Fatmawati (Twitter/ndankcredible)
Air hujan masuk ke dalam Stasiun MRT Fatmawati (Twitter/ndankcredible)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI