"Banyak kalangan anggap saya menghina, padahal dia saya hormati, saya cintai, zuriyat nabi, keluarga nabi. Enggak boleh saya hina dia," ujarnya.
Maaher mengaku siap meminta maaf secara langsung terhadap Habib Luthfi dan pelapornya. Menurutnya, sebagai seorang muslim tak masalah jika menyampaikan permintaan maaf lebih dulu.
"Saya siap (minta maaf) langsung. Saya rencana nabung uang lalu rapid test untuk beli tiket pesawat ke sana (kediaman Habib Luthfi)" tukasnya.
Simak video selengkapnya di sini.
Melalui akun Twitter miliknya @ustadzmaaher_, Maaher mengunggah foto Habib Luthfi dalam balutan sorban berwarna putih.
Foto Habib Luthfi tersebut ia unggah untuk mengomentari seorang warganet bernama @gunduladul.
"Iya tambah cantik pakai jilbab, kayak kyainya Banser ini ya," ujar Maaher seraya mengunggah foto Habib Luthfi yang mengenakan sorban.
Saat ditelusuri, cuitan tersebut telah dihapus oleh Maaher. Cuitan tersebut diduga telah dibuat lama, sekitar Agustus lalu.
Baca Juga: Abu Janda Diduga Sindir Rizieq Shihab: Polisi Tahu Habib yang Asli Bos!
Namun, belakangan cuitan tersebut kembali diungkit oleh warganet bersamaan dengan kasus dugaan penghinaan Nikita Mirzani terhadap Rizieq Shihab.