Keistimewaan Surat At Tin
Nama At Tin sendiri diambil dari ayat pertama yang memiliki arti buah Tin. Bagi kamu para umat muslim, berikut ini keistimewaan surat At Tin yang perlu kamu tahu.
- Sebagai bentuk rasa syukur
Surat At Tin ini mengajarkan pada kita untuk bersyukur kepada Allah SWT yang telah menciptakan manusia dan makhluk lainnya serta alam semesta dengan sempurna. Oleh karena itu, niscaya kita harus selalu bersyukur kepada Allah SWT.
- Belajar mengontrol diri
Surat At Tin juga memiliki keistimewaan karena mengajarkan kita agar bisa lebih mengontrol diri berbagai perbuatan keji juga mungkar. Selain itu, surat ini juga memberikan kita pelajaran dalam menjaga iman dan taqwa dan beramal shaleh.
- Percaya akan hari pembalasan
Surat At Tin juga mengajarkan pada kita akan hari akhir dan hari pembalasan. Yang mana pada hari pembalasan nanti, setiap manusia akan mempertanggungjawabkan segala perbuatannya selama hidup di bumi di hadapan Allah SWT.
- Pahala tak terputus
Keistimewaan berikutnya yang perlu kamu tahu dari surat At Tin yaitu surat ini mengajarkan kita bahwa siapapun yang melakukan kebaikan setiap waktu dari kecil hingga ajal menjemput, maka pahalanya tidak akan terputus.
Hal tersebut tercantum juga dalam hadis nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori yang artinya sebagai berikut:
“Jika seorang hamba sakit atau bersabar, maka dicatat baginya semisal keadaan ketika ia beramal saat mukim atau sehat,”
Demikianlah informasi keistimewaan surat At Tin yang perlu kamu tahu. Semoga kita semua bisa dengan istiqomah mengamalkannya sehari-hari.
Baca Juga: Surat An Nasr, Baca untuk Mendapat Pertolongan Allah
Kontributor : Ulil Azmi