"Itu pesawat kargo hanya kru aja. Semuanya selamat hanya (pesawat) alami kerusakan," kata Nandang kepada Suara.com, Sabtu (20/3/2021).
Nandang mengatakan, pesawat tersebut sedianya berangkat dari Halim menuju Makassar pada Sabtu ini.
Namun, pesawat alami trouble engine atau kerusakan pada bagian mesin sehingga terpaksa harus balik ke pangkalan semula.
"Pada saat landing mungkin gagal landing-nya sehingga masuk ke ujung runway 0.6 runway shoulder ke rumput," tuturnya.
![Pesawat Trigana Air tergelincir di Bandara Halim Perdanakusuma. [Twitter/Gerry Soejatman@GerryS]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/20/42465-trigana-air-tergelincir.jpg)
Kekinian proses evakuasi pesawat Trigana Air yang tergelincir masih terus dilakukan. Nandang sendiri belum bisa bicara banyak soal kejadian tersebut.
Sementara, imbas tergelincirnya Trigana Air, landasan pacu Bandara Halim langsung ditutup.
Informasi penutupan landasan pacu Bandara Halim Perdanakusuma berdasarkan Notam nomor A0693/21 dari Airnav Indonesia.
"LANDASAN 06/24 TUTUP KARENA BLOCKED BY AIRCRAFT Text NOTAM," tulis keterangan Airnav.
Baca Juga: Trigana Air Tergelincir di Halim, 7 Penerbangan Terdampak
Diberitakan sebelumnya, pesawat Trigana Air dikabarkan tergelincir di landasan pacu Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (20/3/2021).