Tim asuhan Robert Alberts sempat menyamakan skor setelah ketinggalan lebih dahulu oleh gol Persija di awal babak kedua.
Akan tetapi, gol telat Persija yang diciptakan winger Riko Simanjuntak di injury time memastikan kemenangan 2-1 bagi tim asuhan Sudirman sekaligus kemenangan 4-1 secara agregat, serta memastikan raihan gelar juara Piala Menpora 2021 bagi tim ibu kota tersebut.