Dia mengenakan gaun pengantin berwarna biru muda. Dia memandangi tingkah sang suami yang masih asyik berjoget bersama biduan itu.
Akhirnya, saat sang suami kembali ke kursi pelaminan, pria tersebut auto mendapatkan serangan dari istri.
"Akhirnya auto dijewer," ungkap si pemilik akun.
Wanita tersebut tampak menarik daun telinga sang suami. Sementara itu, sang suami terlihat ketakutan.
Video unggahan itu sukses menjadi perhatian warganet. Mereka tampak kesal sekaligus terhibur dengan aksi sang istri.
Video tersebut dapat dilihat di sini.
"Kalau aku sudah ku bubarkan," balas warganet.
"Kelihatan emang gitu lakinya, kasihan sang istri duduk sendirian lakinya joget sama biduan," timpal warganet.
"Auto malam pertama ditunda," komentar warganet.
Baca Juga: Curhat MUA Dimaki Habis-habisan Keluarga Pengantin, Pernikahan Penuh Kompor