Suara.com - Beredar video seorang wanita menceritakan kisah asmaranya yang harus kandas lantaran melakukan kesalahan.
Video itu viral di media sosial Tiktok. Wanita tersebut diputus pacarnya karena menghapus file skripsi.
Alasan wanita tersebut menghapus file skripsi pacarnya membuat geram.
Wanita itu mengaku tak sengaja menghapus file skripsi yang sedang dikerjakan oleh pacarnya.
Tak hanya itu, wanita itu bahkan menganggap hal tersebut sepele.
"Diputusin karena nggak sengaja hapus file skripsi doi," tulis keterangan dalam akun tersebut, dikutip Suara.com.
Anggap Hal Sepele
Dalam video tersebut, wanita itu tampak tak terima diputusin pacarnya.
Dia mengaku tak sengaja menghapus file skripsi tersebut.
Baca Juga: Pasangan Gancet Saat Mesum Minta Tolong dan Menyesal
Wanita tersebut juga tak ingin disalahkan lantaran dirinya tak sengaja melakukannya.