Suara.com - Seorang pria membagikan pengalamannya membongkar barang belanjaan yang ia beli melalui toko online.
Pria tersebut emosi lantaran barang yang ia pesan tidak sesuai.
Dirinya justru mengaku rugi setelah membongkar barang belanjaan tersebut.
Pengalaman itu dia bagikan melalui akun Tiktok @akwokwoke.
Dalam video tersebut dirinya merekam momen saat membongkar barang belanjaan online.
"Nggak tahu lagi olshopnya ngetroll," tulisnya dalam unggahan tersebut, dikutip Suara.com.
Isi Barang
Barang yang ia beli dibungkus menggunakan plastik berwarna hitam.
Pria tersebut mencoba membuka bungkusan plastik itu menggunakan pisau.
Baca Juga: Belanja Sedikit Habis Rp 100 Ribu, Wanita Syok Lihat Struk: Ada Barang Penyusup
Setelah dibuka, rupanya terdapat lipatan kardus yang dibungkus di dalam plastik hitam itu.