Cuitan tersebut tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.

"Dulu kerja di bank, kalau ada yang fraud biasanya bisa kebaca dari gaya hidup yg tiba-tiba berubah," komentar warganet.
"Oh ini penjual produk kecantikan yang enggak ada official store itu, yang kalau komen di IG langsung diserbu reseller sampai di dm segala buat nyari pelanggan," imbuh warganet lain.
"Udah paling bener kalau banyak duit, cukup orang terdekat aja yang tau. Jangan sampai ke sosmed" tulis warganet di kolom komentar.
"Penasaran dapet duitnya dari mana enggak sampai 5 tahun tiba-tiba langsung jadi crazy rich gitu, punya pabrik, punya private jet, hobi flexing sana-sini," timpal lainnya.
"Bayangkan jangka waktu 5 tahun bisa buka 22 bisnis, padahal bisnis kek gitu enggak dalam hitungan bulan bep-nya, berapa modal yang dia punya di awal, itu baru bisnis, belom flexingnya, barang brandednya," balas warganet lain.
Saat berita ini dibuat, cuitan tersebut telah disukai ribuan kali dengan pulugan komentar warganet.